Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Cara Menggunakan Blender dengan Benar agar Tahan Lama

Kompas.com - 14/12/2022, 16:12 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

Ilustrasi blender.Shutterstock/YozikKoshechkin Ilustrasi blender.

Jangan kelebihan beban

Salah satu hal terpenting yang harus diingat saat menggunakan blender adalah tidak membebaninya secara berlebihan atau kelebihan beban.

Menambahkan terlalu banyak makanan atau cairan dapat menyebabkan motor blender lebih cepat aus, serta memberi tekanan tambahan pada bilahnya.

Baca juga: 6 Penyebab Blender Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Hati-hati dengan makanan keras

Penggunaan blender ditujukan untuk mencampur makanan dan cairan yang lebih lembut.

Jadi, kamu perlu menjauh dari item atau bahan-bahan yang lebih keras, kecuali blender milikmu dirancang khusus untuk itu.

Misalnya, bahan-bahan seperti es, jahe, kentang, dan makanan keras lainnya harus dihindari.

Jika kamu perlu menambahkan sesuatu yang lebih padat, pastikan untuk memotongnya menjadi bagian-bagian yang lebih kecil sebelum diblender.

Sama seperti kelebihan beban, mencampur makanan yang terlalu keras dapat membuat motor blender aus dan merusak bilahnya.

Baca juga: 14 Bahan Makanan yang Sebaiknya Tidak Dimasukkan ke Blender

Hal ini juga dapat menyebabkan bilah blender macet atau terganggu. Jika kamu perlu memblender makanan yang lebih keras, sebaiknya gunakan food processor saja.

Jangan menyalakannya saat blender kosong

Menyalakan blender saat tabungnya kosong bisa sama merusaknya dengan membebaninya secara berlebihan.

Tanpa isi apa pun, bilah dan motor blender akan berjalan terlalu cepat sehingga lebih cepat aus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com