Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perlukah Membilas Piring Kotor Sebelum Dicuci di Mesin Pencuci Piring?

Kompas.com - 18/11/2021, 07:55 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mencuci piring di mesin pencuci piring adalah sebuah solusi terkini bagi siapa pun yang menginginkan kepraktisan dan tidak mau repot.

Namun, penggunaan mesin pencuci piring kerap memicu perdebatan, salah satunya yaitu perlu atau tidak membilas piring secara menyeluruh sebelum memasukkannya ke dalam mesin pencuci piring.

Jadi, apakah piring kotor yang akan dicuci harus dibilas terlebih dahulu, atau langsung dimasukkan ke dalam mesin pencuci piring?

Baca juga: Stop Mencuci Pisau di Mesin Pencuci Piring, Ini Bahayanya

Dilansir dari Angi, Kamis (18/11/2021), pada artikel ini akan dibahas mengenai perlu atau tidak membilas piring yang kotor sebelum menempatkannya di mesin pencuci piring.

Bagaimana mesin pencuci piring bekerja? 

Untuk memutuskan apakah kamu harus membilas piring sebelum memasukkannya ke dalam mesin pencuci piring, penting untuk memahami cara kerja mesin pencuci piring dalam membersihkan piring.

Pompa air ke mesin pencuci piring berasal dari saluran air di wastafel. Air kemudian dipanaskan di dalam mesin pencuci piring, dan detergen pencuci piring dilepaskan pada waktu yang tepat dalam siklus pencucian piring.

Kemudian, air panas disemprotkan melalui pompa air jet berdaya tinggi yang membersihkan dan mensterilkan piring kotor.

Baca juga: 7 Manfaat Mesin Pencuci Piring Selain Membersihkan Peralatan Makan

Jika kamu memilih pengaturan yang tepat pada mesin pencuci piringmu, maka mesin pencuci piring juga akan meniupkan udara panas untuk mengeringkan piring setelah siklus pembersihan selesai.

Kapan harus membilas piring sebelum menempatkannya di mesin pencuci piring?

Banyak mesin pencuci piring modern memiliki sensor yang menentukan seberapa kotor piringmu dan berapa lama siklus pencucian yang dibutuhkan untuk membersihkannya.

Dan detergen atau sabun pencuci piring yang baik dengan formula enzim membantu memecah makanan menjadi partikel yang lebih kecil.

Itu berarti kamu sering dapat melewatkan pembilasan sebelum memasukkan piring ke dalam mesin pencuci piring.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com