Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ke-108 Serangan Rusia ke Ukraina, Bagi-bagi Paspor Rusia di Kherson, Ukraina Kehabisan Amunisi di Mykolaiv

Kompas.com - 12/06/2022, 06:25 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber BBC,AFP

KYIV, KOMPAS.com - Serangan Rusia ke Ukraina memasuki hari ke-108 pada Sabtu (11/6/2022).

Ini terhitung sejak Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan invasi Rusia ke Ukraina yang disebutnya sebagai operasi militer khusus pada 24 Februari.

Pada perang Rusia-Ukraina hari kemarin, masih ada beberapa hal baru yang “mewarnai” pertikaian kedua negara.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-107 Serangan Rusia ke Ukraina, Moskwa Cari Titik Lemah Pertahanan di Sungai Siverskyi Donets, Swiss Adopsi Sanksi Baru UE

Salah satunya, presiden Komisi Eropa mendadak mengunjungi Kyiv dan berbicara salah satunya tentang keanggotaan Uni Eropa (UE) dengan Presiden Ukraina.

Ada juga laporan mengenai Volodymyr Zelensky yang mendesak dukungan internasional di Ukraina untuk mencegah krisis pangan.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah rangkuman serangan Rusia ke Ukraina pada hari ke-108 yang kiranya penting disimak:

Ukraina bisa bergabung UE atau tidak diumumkan pekan depan 

Tawaran Ukraina untuk menjadi kandidat untuk bergabung dengan Uni Eropa akan mendapatkan sinyal yang jelas pada minggu depan.

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen mengumumkan hal ini dalam kunjungan mendadak ke Kyiv.

Dilansir dari AFP, Von der Leyen mengatakan pembicaraan yang dia lakukan dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan memungkinkan UE untuk menyelesaikan penilaian pada akhir minggu depan.

Ini adalah pertama kalinya UE secara terbuka memberikan waktu kapan komisi akan menyampaikan pendapatnya.

Sebanyak 27 negara anggota blok itu perlu memutuskan apakah akan mengizinkan Ukraina untuk memulai negosiasi aksesi.

Baca juga: Rangkuman Hari ke-106 Serangan Rusia ke Ukraina, Pertempuran Sievierodonetsk Tentukan Nasib Donbass, Rusia Dituduh Curi Gandum

Zelensky memperingatkan krisis pangan global

Zelensky telah mendesak tekanan internasional untuk mengakhiri blokade angkatan laut Rusia di pelabuhan Laut Hitam yang telah menghambat ekspor biji-bijian negaranya, mengancam krisis pangan global.

"Dunia akan menghadapi krisis pangan dan kelaparan yang akut dan parah, di banyak negara di Asia dan Afrika," kata Zelensky dalam sebuah video yang ditujukan pada KTT keamanan Dialog Shangri-La di Singapura.

Penduduk Kherson Ukraina dibagi paspor Rusia

Pihak berwenang di Kota Kherson yang diduduki Moskow di Ukraina selatan telah membagikan paspor Rusia kepada penduduk setempat untuk pertama kalinya, lapor kantor berita Rusia, TASS.

TASS mengungkap 23 warga Kherson menerima paspor Rusia pada sebuah upacara melalui "prosedur yang disederhanakan" yang difasilitasi oleh sebuah dekrit yang ditandatangani oleh Presiden Rusia Vladimir Putin pada Mei.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-105 Serangan Rusia ke Ukraina, Severodonetsk Terancam Jadi Mariupol Berikutnya, Dunia Rasakan Dampak Perang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pasukan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera di Gaza

Pasukan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera di Gaza

Global
Penembakan di Afghanistan, 3 Turis Spanyol Tewas, 7 Lainnya Terluka

Penembakan di Afghanistan, 3 Turis Spanyol Tewas, 7 Lainnya Terluka

Global
[POPULER GLOBAL] Spanyol Tolak Kapal Bawa 27 Ton Bahan Peledak | Pasokan Medis Tak Bisa Masuk Gaza

[POPULER GLOBAL] Spanyol Tolak Kapal Bawa 27 Ton Bahan Peledak | Pasokan Medis Tak Bisa Masuk Gaza

Global
WHO: Tak Ada Pasokan Medis Masuk ke Gaza Selama 10 Hari

WHO: Tak Ada Pasokan Medis Masuk ke Gaza Selama 10 Hari

Global
PM Slovakia Jalani Operasi Baru, Kondisinya Masih Cukup Serius

PM Slovakia Jalani Operasi Baru, Kondisinya Masih Cukup Serius

Global
Warga Sipil Israel Kembali Berulah, Truk Bantuan di Tepi Barat Dibakar

Warga Sipil Israel Kembali Berulah, Truk Bantuan di Tepi Barat Dibakar

Global
13 Negara Ini Desak Israel agar Menahan Diri dari Invasinya ke Rafah

13 Negara Ini Desak Israel agar Menahan Diri dari Invasinya ke Rafah

Global
Kera Tergemuk di Thailand Mati karena Sering Diberi Permen dan Minuman Manis

Kera Tergemuk di Thailand Mati karena Sering Diberi Permen dan Minuman Manis

Global
Israel: Kasus Genosida di Pengadilan PBB Tak Sesuai Kenyataan

Israel: Kasus Genosida di Pengadilan PBB Tak Sesuai Kenyataan

Global
Minim Perlindungan, Tahanan di AS yang Jadi Buruh Rawan Kecelakaan Kerja

Minim Perlindungan, Tahanan di AS yang Jadi Buruh Rawan Kecelakaan Kerja

Internasional
Korut Tembakkan Rudal Balistik Tak Dikenal, Ini Alasannya

Korut Tembakkan Rudal Balistik Tak Dikenal, Ini Alasannya

Global
Siapa 'Si Lalat' Mohamed Amra, Napi yang Kabur dalam Penyergapan Mobil Penjara di Prancis?

Siapa "Si Lalat" Mohamed Amra, Napi yang Kabur dalam Penyergapan Mobil Penjara di Prancis?

Internasional
Tekno-Nasionalisme Xi Jinping dan Dampaknya pada Industri Global

Tekno-Nasionalisme Xi Jinping dan Dampaknya pada Industri Global

Global
2 Polisi Malaysia Tewas Ditembak dan Diserang, Pelaku Disebut Terafiliasi Jemaah Islamiyah

2 Polisi Malaysia Tewas Ditembak dan Diserang, Pelaku Disebut Terafiliasi Jemaah Islamiyah

Global
AS Sebut Dermaga Terapungnya Mulai Dipakai untuk Kirim Bantuan ke Gaza

AS Sebut Dermaga Terapungnya Mulai Dipakai untuk Kirim Bantuan ke Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com