Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

16 Tahun Jadi Kanselir Jerman, Apa yang Dilakukan Merkel Setelah Pensiun?

Kompas.com - 29/09/2021, 13:49 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Editor

Karena itu, Angela Merkel dapat mengandalkan pensiun sekitar 15.000 euro (Rp 250 juta) per bulan. Selain itu, dia juga memenuhi syarat untuk keamanan pribadi dan mobil dinas dengan sopir selama sisa hidupnya. Dia juga berhak atas kantor di gedung Bundestag di Berlin, termasuk manajemen kantor, dua penasihat, dan seorang sekretaris.

Baca juga: Hasil Pemilu Jerman Sangat Ketat, Ketidakpastian Selimuti Siapa Pengganti Angela Merkel

Karier kedua tidak dikesampingkan

Beberapa pendahulu Angela Merkel telah pindah ke sektor swasta. Setelah Helmut Schmidt tidak lagi menjadi kanselir pada tahun 1982, ia menjadi rekan penerbit surat kabar mingguan Die Zeit dan menjadi pembicara populer.

Dalam sebuah wawancara tahun 2012, Schmidt berkata, "Saya telah membuat aturan untuk diri saya sendiri untuk tidak memberikan kuliah dengan biaya kurang dari 15.000 dollar AS (Rp250 juta)."

Jauh lebih baik daripada Schmidt, mantan kanselir Helmut Kohl dan Gerhard Schroder tahu bagaimana mengubah masa lalu dan ketenaran politik mereka menjadi uang. Kohl mendirikan perusahaan untuk konsultasi politik dan strategis, serta menghasilkan banyak uang sebagai pelobi dan penasihat.

Baca juga: Pemilu Jerman: Partai Angela Merkel Kalah Tipis, Sosial Demokrat Bangkit

Suaminya akan tetap di Berlin, setidaknya untuk saat ini

Apakah Angela Merkel mengejar pekerjaan baru atau jabatan kehormatan? Sejauh ini, dia belum mengatakan sepatah kata pun tentang hal itu. Setidaknya kemungkinan dia akan tetap di Berlin untuk saat ini.

Suaminya yang merupakan seorang ahli kimia kuantum, Joachim Sauer, belum berpikir untuk menghentikan pekerjaannya.

Meskipun ia adalah profesor emeritus di Universitas Humboldt Berlin, pria berusia 72 tahun itu telah memperpanjang kontraknya sebagai peneliti senior - setidaknya hingga tahun depan.

Baca juga: Jelang Pemilu Jerman, Turki Sangat Kehilangan Angela Merkel Sang Pelindung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com