Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bella Hadid Bergabung dalam Unjuk Rasa Dukung Palestina

Kompas.com - 17/05/2021, 08:14 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber The Sun

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Bella Hadid turun ke jalan untuk mendukung Palestina, bergabung dengan massa lainnya yang berunjuk rasa di New York, saat bentrokan antara Palestina dan Israel masih terus berkobar di Gaza.

Supermodel itu terlihat mengibarkan bendera besar Palestina di antara massa lainnya di Bay Ridge.

Hadid terlihat menggunakan Keffiyeh kotak-kotak hitam dan putih, simbol nasionalisme Palestina. Diketahui bahwa ayahnya, Mohamed berasal dari Palestina.

Baca juga: Kelompok Pro-Israel Bentrok dengan Pendukung Palestina di Kanada


Melansir The Sun pada Minggu (16/5/2021), di sana Hadid ikut berseru dan masuk dalam barisan unjuk rasa bersama massa beberapa jam. Aktivitasnya ia bagikan di akun Instagramnya.

Sebelumnya, Hadid telah membagikan beberapa foto emosional warisan keluarganya yang menyisakan kenangan tentang Palestina.

Salah satunya adalah foto pernikahan kakek-neneknya di Nazareth, Palestina pada 1941. Selain itu, ada foto ayahnya yang sedang berkumpul bersama para saudara dan ibunya.

Baca juga: Dukung Palestina, Massa Gelar Demo Besar-besaran di AS

Bersama foto itu Bella menuliskan dalam unggahannya "diambil di rumah mereka di Palestina pada 1948, yang kemudian menjadi pengungsi di Suriah, Lebanon, Tunisia".

"Saya mencintai keluarga saya, saya mencintai warisan saya, saya mencintai Palestina," imbuh wanita berusia 24 tahun itu.

"Saya akan membela dengan teguh untuk menjaga harapan mereka (warga Palestina) yang lebih baik untuk tanah air yang ada di dalam hati saya. Dunia lebih baik untuk mereka dan sekitar mereka," ujarnya.

Baca juga: Mitos-mitos Konflik Palestina dan Israel yang Berusia 100 Tahun

"Mereka tidak pernah bisa menghapus sejarah kita," lanjutnya tentang tindakan Israel.

Ayahnya, Mohamed, merespons dalam kolom komentar berkata, "Ucapan yang bagus. Kamu membuatku menangis."

Sebelumnya, ia juga telah mengunggah foto dari unjuk rasa 4 tahun lalu, yang mendesak masyarakat untuk menyadari "ini bukan tentang agama" dan bahwa masalah telah "berlangsung selama bertahun-tahun".

Baca juga: Pertama Kali, Biden Telepon Presiden Palestina saat Konflik Berkecamuk

"Ini tentang penjajahan Israel, pembersihan etnis, pendudukan militer dan apartheid atas rakyat Palestina," tulisnya.

Bella, yang merupakan saudara perempuan dari model terkenal internasional Gigi Hadid, berbagi foto dari unjuk rasa di New York pada Minggu (16/5/2021).

"Hati saya merasa...berada di sekitar banyak orang Palestina yang cantik, cerdas, hormat, penuh kasih, baik dan murah hati ini di satu tempat," tulisnya.

"Ini kebebasan Palestina hingga Palestina merdeka!!!" serunya.

Baca juga: Demo Mendukung Palestina Meluas ke Penjuru Eropa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Global
Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Global
Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Global
Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Global
[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

Global
Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Global
Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Global
Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Global
Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Global
Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com