Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mabuk, Turis Wanita Telanjang Panjat Kuil Buddha Sambil Mengomel

Kompas.com - 11/08/2020, 21:15 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Daily Mail

CHIANG MAI, KOMPAS.com - Seorang turis wanita yang mabuk menanggalkan pakaiannya lalu naik ke kuil Buddha.

Setelahnya, ia bernyanyi, mengomel, dan mengumpat sambil membawa sekaleng bir di tangan.

Wanita itu bernama Farah Haque (28) dan terekam kamera saat memanjat pagar tempat ibadah di Chiang Mai, Thailand, Senin malam (10/8/2020).

Baca juga: Viral, Foto Turis Telanjang Kejar Babi Hutan yang Curi Laptop-nya

Daily Mail pada Selasa (11/8/2020) memberitakan, Haque meneriakkan kata-kata melecehkan ke orang-orang yang lewat.

Dalam videoklip yang diunggah Daily Mail, Haque terlihat menduduki pegangan tangga sambil telanjang. Ia melambaikan tangannya dan menenggak sekaleng bir Chang.

Haque berulang kali meneriakkan kata-kata kasar dan istilah chok dee yang berarti sorak sorai dalam bahasa Thailand.

Baca juga: Istri Telanjang Tiba-tiba Lewat Saat Suaminya Video Call dengan Eks Capres

Wanita asal Bangladesh itu kemudian menceracau saat orang-orang memintanya turun.

Polisi lalu datang untuk membawanya ke Rumah Sakit Jiwa Suan Prung di dekat situ, untuk menantinya sadar sebelum diperiksa dokter.

Menurut keterangan polisi, Haque awalnya datang sebagai turis di Thailand lalu bekerja sebagai guru bahasa Inggris sejak April.

Baca juga: Seksolog Terkenal Rusia Ini Ditemukan Tewas dalam Keadaan Telanjang

Letnan Kolonel Somkit Phusod dari kantor polisi Chiang Mai berkata, Haque tinggal di sebuah asrama di kota.

"Kami menduga dia sangat mabuk, dia tidak bisa mengendalikan dirinya, dan dia menyebabkan keributan," ujarnya dikutip dari Daily Mail.

"Hal pertama yang kami lakukan adalah membawanya ke rumah sakit untuk beristirahat. Ketika dia sadar, dokter akan memeriksa kondisi psikologisnya."

Baca juga: Profesor Cabul Kejar Wanita Sambil Telanjang, Korbannya Capai 100 Orang

Polisi melanjutkan, Haque sempat terlihat jalan terhuyung-huyung karena mabuk juga di malam sebelumnya.

Letkol Somkit menambahkan, "Sesuai prosedur yang benar, membuat laporan psikologis akan membantu kami mempertimbangkan biaya atau denda."

"Kami sedang menginformasikan kedutaan dan para kenalannya di Thailand."

Para pemeluk agama Buddha di wilayah itu kemudian langsung membersihkan kuil.

Baca juga: Pergi ke Pantai Italia Sambil Telanjang, 6 Turis Didenda Rp 54 Juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com