Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Monyet di India Terapkan Social Distancing Saat Diberi Makan

Kompas.com - 02/06/2020, 16:50 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber Daily Mail

NEW DELHI, KOMPAS.com - Sebuah kejadian menarik terjadi di India, di mana sekelompok monyet menerapkan social distancing ketika diberi makan buah.

Hewan jenis makaka ini bahkan terabadikan saling menjaga jarak satu sama lain ketika mereka mendapat makan siang di Negara Bagian Arunachal Pradesh.

Menteri Pemuda dan Olahraga Arunachal Pradesh, Kiren Rijiju, mengunggah momen lucu itu di Twitter, di mana monyet menunggu potongan semangka.

Baca juga: Sekawanan Monyet di India Curi Sampel Darah Pasien Covid-19

Dalam twit Rijiju, monyet itu sudah menerapkan social distancing sempurna dalam peristiwa di Bhalukpong, dekat perbatasan Assam-Arunachal.

"Jika kita perhatikan, binatang bisa mengajarkan banyak pelajaran vital yang mungkin terabaikan dalam hidup sehari-hari," jelas Rijiju dalam unggahan April.

Dilansir Daily Mail, Senin (1/6/2020), unggahan itu memberikan perbedaan bagi makaka, yang selama ini dikenal hewan yang suka mencuri dan agresif menyerang.

Pekan lalu, otoritas kesehatan India menyatakan bahwa sampel darah virus corona dicuri oleh monyet, dan memunculkan kekhawatiran terjadinya penularan lokal.

Dalam kejadian yang berlangsung di Meerut, dekat New Delhi, para "pencuri" terlihat berada di atas pohon, dengan salah satunya berusaha mengunyah sampel itu.

Pengawas Kampus Medis Meerut, Dheeraj Raj menyatakan, kotak sampel itu ditemukan, dengan untungnya, isinya dilaporkan tidak rusak.

"Mereka (sampel) itu masih utuh, dan kami meyakini tidak terdapat risiko bahwa virus itu akan menyebar," jelas Raj saat diwawancarai.

Baca juga: Ikut Kembangkan Vaksin Virus Corona, Thailand Uji Coba ke Monyet

Dia menambahkan bahwa tiga petugas yang sampel darahnya dicuri segera menjalani pemeriksaan untuk menemukan reaksi virus corona.

Virus dengan nama resmi SARS-Cov-2 itu sudah mulai dideteksi pada hewan, meski tidak dikonfirmasi mereka akan menularkannya ke manusia.

Pada Jumat (29/5/2020), jumlah kematian karena Covid-19 di "Negeri Bollywood" melewati China, dengan otoritas melaporkan di angka 5.300.

Dengan sejumlah kota mengalami kepadatan penduduk dan sistem kesehatannya tengah disorot, diprediksi bakal muncul lonjakan kasus baru dalam beberapa hari ke depan.

Jalur kereta bawah tanah dan sekolah tetap ditutup setelah para pakar menyatakan bahwa mereka masih belum mencapai puncak pandemi.

Meski begitu, pemerintah mulai melonggarkan aturan lockdown yang diterapkan pada akhir Maret untuk membantu jutaan pekerja migran memberi makan keluarganya.

Baca juga: Studi: Monyet Kembangkan Imunitas Setelah Terinfeksi Virus Corona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Global
Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Internasional
Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Global
Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Global
Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Global
Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Global
Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Global
Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Global
Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Global
Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Global
Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Global
Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Global
Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Global
Diduga Coba Tembak Pendeta Saat Khotbah, Seorang Pria Ditangkap

Diduga Coba Tembak Pendeta Saat Khotbah, Seorang Pria Ditangkap

Global
Israel Perintahkan Evakuasi Warga dari Rafah Gaza Sebelum Serangan Terjadi

Israel Perintahkan Evakuasi Warga dari Rafah Gaza Sebelum Serangan Terjadi

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com