Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Lahir, Bayi di Inggris Positif Terinfeksi Virus Corona

Kompas.com - 15/03/2020, 14:33 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Bayi baru lahir di Inggris dilaporkan positif virus corona. Menjadikannya kasus termuda yang melanda Negeri "Ratu Elizabeth".

Ibu dari si bayi beberapa hari sebelumnya disebut dibawa ke rumah sakit kawasan utara London dengan gejala awal pneumonia, di mana dalam perkembangan selanjutnya dia juga tertular.

Si ibu diketahui positif virus corona di Rumah Sakit North Middlesex, dengan hasilnya dilaporkan keluar setelah dia melahirkan.

Baca juga: Seorang Lansia 64 Tahun Jadi WNI Terbaru Positif Virus Corona di Singapura

Adapun bayi yang baru lahir itu mendapat konfirmasi saat diperiksa beberapa menit setelah keluar dari rahim ibunya, dilaporkan The Guardian Sabtu (14/3/2020).

Badan Kesehatan Inggris (NHS) menyatakan, staf medis yang melakukan kontak dengan ibu dan anak itu diminta mengisolasi diri.

Tidak diketahui apakah bayi itu tertular patogen bernama resmi SARS-Cov-2 itu saat masih dalam kandungan, atau tatkala dilahirkan.

Harian The Sun yang pertama kali mencuatkan kasus tersebut memberitakan, Sang Ibu sudah dipindahkan ke bagian infeksi khusus.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com