Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Beda Fudgy Brownies dan Light Brownies, dari Bahan hingga Tekstur

Kompas.com - 05/08/2023, 10:10 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setidaknya, ada dua jenis brownies populer yang biasa ditemukan di toko kue atau dibuat di rumah, yakni fugdy brownies dan light brownies.

Sama-sama brownies, tetapi keduanya dibuat dengan bahan hingga metode yang berbeda.

Risman Sukmawan, Corporate Pastry Chef Archipelago International, menjelaskan perbedaan fudgy brownies dan light brownies berikut ini.

1. Cokelat fudgy brownies lebih banyak

Fudgy brownies identik dengan tekstur bolu superlembut dengan siraman cokelat leleh atau ganache yang membuatnya mengilap.

Menurut Risman, fudgy brownies memang dibuat dengan jumlah cokelat lebih banyak daripada light brownies.

Takaran gula untuk membuat fudgy brownies pun lebih banyak. Tak heran bila jenis bolu ini terasa sangat manis ketika dimakan.

Baca juga:

2. Cara membuat light brownies mirip sponge cake

Ilustrasi brownies putih telur.DOK.SHUTTERSTOCK/Africa Studio Ilustrasi brownies putih telur.

Metode membuat light brownies sama persis dengan sponge cake. Gula dan telur dikocok terlebih dulu, baru ditambahkan tepung, lemak, dan cokelat.

"Kalau membuat fudgy brownies itu mentega dan cokelat dilelehkan duluan, baru dimasukkan telur dan gula, baru terakhir tepung," jelas Risman kepada media dalam acara Archipelago Food Festival ke-26 di Favehotel Pamanukan, Subang, Jawa Barat pada Sabtu (29/7/2023).

3. Tekstur fudgy brownies lembap

Proses membuat dua macam brownies berbeda ini menghasilkan tekstur yang juga tidak sama.

Risman mengatakan, fudgy brownies bertekstur padat, lembap, sekaligus lembut, sementara light brownies terasa ringan dan mengembang, seperti bolu jadul.

Baca juga:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com