Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geblek Kulon Progo Disusun Sepanjang 710 Meter Pecahkan Rekor Muri

Kompas.com - 23/10/2022, 07:32 WIB
Dani Julius Zebua,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Ajang seperti ini tentu sangat diperlukan UMKM seperti dirinya. Ia yang jualan geblek sejak 2018, telah memiliki lima varian rasa memasarkan produknya hingga Yogyakarta dan berbagai pulau di Indonesia. Beberapa warga Kulon Progo di luar negeri juga membelinya.

Lewat aksi ini maka geblek akan semakin dikenal. "Ayo kita dorong ke taraf lebih tinggi lagi," kata Clara.

Pedagang geblek asal Kalurahan Jatisarono, Kapanewon Nanggulan, juga terlihat ikut memeriahkan geblek terpanjang.

Baca juga:

Perajin geblek bernama Sumini ini mengaku ikut serta karena kebanggaannya pada produk yang sudah dijualnya sejak 1998. Saat itu belum banyak orang jualan camilan serupa.

Seiring dengan usia, geblek semakin dikenal dan banyak penggemarnya. Ia saat ini memiliki lima warung dan mempekerjakan 10 orang.

"Awalnya, saya jualan sendiri karena dulu belum ada yang jualan malam saat itu. Sekarang sudah banyak," kata Sumini.

Ia pun mengaku termotivasi ikut aksi membuat geblek terpanjang. Ia menyiapkan bahan dan alat sejak Jumat sore. Ia membuat 15 kilogram adonan untuk membuat 600-700 butir gorengan geblek.

Ia meyakini geblek ini nanti bisa disusun hingga 35,5 meter. Hal serupa dilakoni perajin lain hingga geblek berbaris memutari alun-alun.

“Kami bangga nama geblek membawa harum Kulon Progo,” kata Sumini.

Rekor Muri

Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) menyematkan geblek terpanjang ini sebagai rekor dunia Indonesia.

Bupati Kulon Progo, Tri Saktiyana menerima piagam rekor Muri itu di tengah penyelenggaraan Menoreh Tourism Festival 2022.

Ketua Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) perwakilan Jawa Tengah, Sri Widayati mengungkapkan, Kulon Progo telah banyak mencatatkan rekor selama ini.

Di antaranya, pembuatan gula kelapa dengan tinggi 3,5 meter dan berat tiga ton. Pernah pula mencatatkan aksi cuci tangan serentak dengan peserta terbanyak lebih dari 9.000 pada 2007.

Baca juga:

MURI mencatat Kulon Progo menanam sengon terbanyak yakni 300.000 pohon pada 2013, menabuh karawitan secara non stop terlama pada 2017 dan memiliki underpass terpanjang di 2020.

Kini, Kulon Progo mencatat geblek terpanjang. “Pemrakarsa dan penyelenggara penyajian geblek terpanjang 710 meter,” kata Sri Widayati.

Aksi Kulon Progo mendapat tertimoni dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno yang mengharapkan MTF meningkatkan promosi dan potensi di destinasi wisata Kulon Progo dan sekitarnya, baik potensi keindahan alam maupun kearifan lokal.

“Pemecahan rekor MURI dalam pembuatan geblek sebagai highlight di penyelengaraan Menoreh Tourism Festival 2022 ini diharapkan menjadi daya tarik yang menampilkan keberagaman dan kekayaan budaya,” kata Sandiaga.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com