Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Masak Bihun agar Tidak Lembek dan Lengket

Kompas.com - 20/10/2022, 14:06 WIB
Ais Jauhara Fahira,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bihun merupakan mi tipis yang terbuat dari tepung beras. Teksturnya kasar dan kering, biasanya digunakan untuk memasak berbagai makanan Asia.

Walaupun bihun mentah bertekstur kering tetapi mudah matang dan lembek saat dimasak.

Jika kamu masih bingung untuk merendam bihun dengan air panas atau dingin sebelum dimasak, kamu bisa coba tips dari The Spruce Eats berikut ini.

Baca juga: Resep Bihun Goreng Sayur Tanpa Kecap Manis, Pakai Bumbu Ulek Kasar

1. Rendam bihun dengan air suhu ruang

Siapkan mangkuk cekung berisi air suhu ruang. Tambahkan bihun ke dalam air dan rendam selama tiga menit. Gunakan tangan untuk memisahkan bihun yang lengket. Keringkan dan bihun siap digunakan.

Jika menggunakan jenis bihun yang bentuknya pipih seperti yang digunakan untuk bikin pad thai, kamu bisa merendamnya lebih lama sekitar 10 menit.

Baca juga: Resep Bihun Goreng dengan Sayuran dan Sosis, Cocok untuk Sarapan

2. Jangan rebus bihun sebelum dimasak

Merebus bihun sebelum dimasak dapat menyebabkan teksturnya menjadi lembek dan menjadi seperti bubur.

3. Jangan terlalu cepat masukkan bihun

Jika kamu menggunakan bihun dalam resep masakan, sebaiknya masukkan bihun saat akhir. Jangan masak bihun dari awal memasak bersama bumbu tumis.

Melansir The Kitchn, memasak bihun terlebih dahulu bersama bumbu tumis dapat menyebabkan bihun terlalu banyak menyerap air dan minyak.

Akibatnya, tekstur bihun akan menjadi lembek dan mengembang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com