Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/01/2022, 15:50 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Mahasiswa memiliki peran penting sebagai pemegang tongkat estafet pembangunan ekonomi Indonesia di masa depan. Oleh karena itu, perguruan tinggi menjadi kunci dalam membangun ekosistem digital yang melibatkan orang muda.

Benang merah ini mengemuka dalam kuliah umum yang digelar Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka) yang mengangkat tema "Sinergitas Pendidikan dalam Menguatkan Perilaku Ketahanan Sosial Ekonomi Masyarakat di Era New Normal".

Kuliah umum yang digelar di Aula AR Fachrudin Fakultas Ekonomi dan Bisnis Uhamka pada Kamis (20/1/2022) menghadirkan pembicara utama Menteri BUMN Indonesia, Erick Thohir

Rektor Uhamka, Prof. Gunawan Suryoputro menyampaikan, dunia saat ini tengah memasuki era digital. Hal ini, jelas Prof. Gunawan, nampak dari peringkat 10 terbaik perusahaan dunia yang didominasi perusahaan berbasis digital.

Prof. Gunawan mencontohkan, market kapital Apple yang kini mencapai US$ 2 triliun atau setara dengan Rp 29.600 triliun.

"Dalam hal ini kita dapat melihat dari APBN kita yang berlipat. Saya meyakini Bapak Erick Thohir memiliki strategi jitu bersama BUMN," ungkap Prof. Gunawan dalam sambutan kuliah umum.

"Gebrakan Bapak Erick dalam menyatukan BUMN, meronovasi Sarinah, 'bersih-bersih' menjadi bagian menguatkan perilaku ketahanan sosial ekonomi masyrakat saat ini," tambahnya lagi.

Baca juga: Pemerintah Dorong Sekolah Pakai Teknologi Digital Pantau PTM Terbatas

Peluncuran 4 start up Uhamka

Dalam kesempatan tersebut Prof. Gunawan juga menyampaikan, Uhamka yang memiliki mahasiswa sekitar 21 ribu dari berbagai fakultas, menjadi tempat lahirnya SDM berkualitas.

Karenanya ia meyakini mahasiswa harus memahami Knowledge Based Economy, dan tiga kekuatan SDM: skill, penguatan digital, dan sehat secara jasmani.

"Kami sudah mencoba memulai dan nanti mohon berkenan Bapak Erick untuk melaunching start up Uhamka yang diinisiasi oleh Lab Kewirausahaan dan Filantropi Islam," ujar Prof. Gunawan.

Saat ini Uhamka sudah ada 4 program start up hasil inovasi mahasiswa FEB Uhamka, diantaranya yaitu:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com