Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Cat Sulit Kering dan Waktu Tepat untuk Mengeringkannya

Kompas.com - 05/05/2022, 13:12 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Ketika mengecat tembok rumah atau membuat karya seni lukis, kamu mungkin sering bertanya-tanya kapan catnya akan kering.

Hal ini mungkin karena kamu sering mengira bahwa cat sudah kering, tetapi ternyata hanya bagian luarnya saja yang mengering. Sementara bagian dalamnya masih basah.

Sehingga ketika kamu mulai mengaplikasikan warna lain atau memegangnya dengan tangan, cat di dinding yang cantik malah rusak.

Menurut para ahli yang dilansir dari Martha Stewart, Kamis (5/5/2022) berikut beberapa alasan cat sulit mengering dan waktu yang diperlukan untuk mengeringkan cat.

Baca juga: Cara Menghilangkan Noda Cat Kuku pada Pakaian

Berapa lama cat akan mengering?

Cat itu terbuat dari campuran bahan kimia yang kompleks. Campuran yang kompleks tersebut membuat cat memiliki rentang kering yang sangat bervariasi.

Menurut Cory Summerhays, presiden dari Unforgettable Coatings, cat dinding rumah akan mengering dalam waktu 1 jam. Itu pun bila cuaca dan suhu ruangannya mendukung.

Namun, yang disebut beliau adalah waktu kering pada proses molekuler atau penyembuhan yang mana proses ini akan bervariasi untuk setiap cat.

Jadi, bila kamu memiliki anak kecil atau hewan peliharaan, sebaiknya jauhkan mereka selama 72 jam atau 3 hari dari dindingmu yang baru dicat. Agar memastikan mereka tak terkena cat atau membuat cat tembok rusak.

Baca juga: 7 Cara Memilih Warna Cat untuk Denah Lantai Terbuka Menurut Ahli

Alasan kenapa cat sulit untuk kering

Cat tembok meninggalkan aroma kuat, untuk menetralkannya gunakan saja bahan-bahan alami.Unsplash/Theme Photos Cat tembok meninggalkan aroma kuat, untuk menetralkannya gunakan saja bahan-bahan alami.

Ada beberapa cat yang mudah mengering seperti akrilik. Namun, ada juga yang sulit mengering. Kata Michelle Lee, kepala teknis di Curator, ini semua karena sains.

Cat yang berbahan dasar minyak dan alkid sulit untuk kering. Bahkan bila ada campuran pelarut lainnya, cat jenis ini akan memakan waktu 24 jam untuk kering.

Sementara cat akrilik yang berbahan dasar air akan lebih cepat mengering. Sebab, kandungan Volatile Organic Compounds (VOC) yang sangat rendah.

Baca juga: 6 Warna Cat Vintage yang Diprediksi Kembali Populer Saat Ini

Faktor eksternal yang mempengaruhi waktu cat mengering

Lama atau cepatnya cat mengering juga bisa karena faktor luar seperti kondisi cuaca dan kelembapannya. Bila kamu mengecat tembok dalam cuaca dingin, maka proses pengeringan cat akan lama.

Sedangkan jika suhu udara tinggi, penguapan air pada cat akan cepat. Sehingga menyebabkan proses pengeringan cat terlalu cepat. Oleh karena itu, kamu perlu menambahkan hingga 5% air untuk aplikasinya jika cuaca sedang panas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com