Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Memilih Warna Cat untuk Denah Lantai Terbuka Menurut Ahli

Kompas.com - 04/05/2022, 14:01 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber My Domaine

JAKARTA, KOMPAS.com - Dikenal juga sebagai konsep terbuka, denah lantai terbuka dapat meminimalkan pemisahan dan menggabungkan ruang umum seperti ruang keluarga, ruang makan, dan dapur.

Desain lantai terbuka mempromosikan ruang yang tampak lebih besar, aliran yang lebih baik, lebih banyak cahaya alami, serta memaksimalkan ruangan

Baca juga: Tips Desain Denah Lantai Terbuka Menurut Desainer Interior

Namun, ketika memilih warna cat untuk desain lantai terbuka, hal ini sering kali dapat menimbulkan kesulitan. 

Banyak orang mengatakan warna membangkitkan emosi tertentu, tetapi dengan dinding yang terbatas untuk dikerjakan, denah lantai terbuka tidak memberikan banyak kesempatan untuk mengekspresikan sentimen seperti itu.

Dikutip dari My Domaine, Rabu (4/5/2022), berikut cara memilih warna cat untuk denah lantai terbuka menurut desainer interior. 

Baca juga: Ingin Punya Rumah Berkonsep Terbuka? Ini 9 Cara Mendesainnya

Jadikan dinding Anda kanvas netral

Ilustrasi meja kaca, ilustrasi ruang berkonsep terbuka, ilustrasi ruangan.SHUTTERSTOCK / Jonathan Park Ilustrasi meja kaca, ilustrasi ruang berkonsep terbuka, ilustrasi ruangan.
Rona lembut dan netral yang memiliki kemampuan menyatu dengan lingkungannya adalah pilihan terbaik untuk denah lantai terbuka, terutama abu-abu muda.

"Saya suka memilih warna yang tidak akan mengganggu interior dan memberikan latar belakang dimensi yang lembut," ucap Lynne Tocchet, Direktur Desain Interior di Pacaso. 

Baca juga: 4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Mendesain Dapur Terbuka

Pertimbangkan nada

Tocchet mengatakan nada dasar warna cat sama pentingnya dengan warna itu sendiri. Krem yang terlalu hangat akan terasa kuning dan suram. Begitu pun abu-abu yang terlalu dingin akan terasa dingin dan suram. 

Bawa dramanya

Menurut Kellie Burke, Pemilik dan Prinsipal Kellie Burke Interiors, untuk meningkatkan pekerjaan cat Anda, menyarankan mengambil tiga warna netral dalam skema dan bergantian mengaplikasikannya pada trim, dinding, dan plafon guna mengoordinasikan, tetapi memisahkan zona dalam denah terbuka.  

Baca juga: Ingin Rumah Berkonsep Terbuka? Pertimbangkan 10 Hal Ini Dulu

Pertimbangkan pemblokiran warna

Burke mengatakan saya suka mewarnai blok dalam denah lantai terbuka untuk mengatur panggung agar setiap perabot memiliki momen. Entah itu melalui warna netral maupun kontras tinggi, itu semua tergantung pada gaya pribadi Anda. 

Pikirkan furnitur sebagai lapisan sekunder

Ilustrasi meja kaca, ilustrasi ruang berkonsep terbuka, ilustrasi ruangan.SHUTTERSTOCK / Jonathan Park Ilustrasi meja kaca, ilustrasi ruang berkonsep terbuka, ilustrasi ruangan.
Mark Lavender, Desain Utama & Pendiri M.Lavender Interiors, menjelaskan, ide denah lantai terbuka adalah menciptakan rasa keterbukaan di dalam rumah dan warna netral meningkatkan perasaan ini.

Setelah itu, melapisi warna yang lebih berani melalui furnitur dan aksesori ke ruang yang lebih tertutup seperti foyer, ruang rias, atau kamar tidur untuk menciptakan palet warna yang benar-benar dikuratori. 

Baca juga: 4 Tips Membuat Rak Terbuka di Dapur Semakin Bergaya 

Pilih warna berdasarkan cahaya

Lauren Lerner, Desainer Utama & Pendiri Living with Lolo, mengatakan jangan pernah memilih warna untuk rumah Anda berdasarkan gambar yang diihat di media sosial.

Saat memilih warna untuk ruang, penting melihat warna di ruangan yang berbeda karena semuanya memiliki sumber cahaya berbeda.

Setelah itu, pastikan melihatnya pada waktu yang berbeda dalam sehari untuk memastikan warnanya tidak menunjukkan nada yang berbeda pada titik yang berbeda dalam sehari dan di ruangan yang berbeda." 

Baca juga: 8 Tips Membuat Rumah Terasa Lebih Terbuka dan Terang

Pertahankan gaya desain Anda dalam pikiran

Biarkan gaya desain Anda menentukan warna denah lantai terbuka. Jika gaya Anda ringan dan lapang, pilih warna yang lebih netral dan putih.

"Apabila lebih suka nuansa yang nyaman atau dramatis, cobalah warna gelap yang lebih murung. Untuk yang berani dan eklektik, Anda selalu bisa memilih nada pernyataan yang lebih cerah," uajr Ashley Grech, Co-Founder dari Thirteen Oak Interior Design Studio. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com