Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

60 Tahun Mengabdi, Pria Detroit dapat Kejutan di Hari Terakhir Bekerja

Kompas.com - 28/09/2021, 17:45 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber freep

KOMPAS.com - Manusia sering mengeluh tentang pekerjaannya. Kurang ini. Kurang itu. Mau ini. Mau itu.

Dedikasi jadi hal yang jarang ditemui. Apalagi konsistensi. Tapi, sosok dari Detroit ini menolak semua klaim itu.

Dialah pensiunan teladan, seorang pekerja dengan dedikasi tinggi, sosok yang tak hanya hidup dari pekerjaan, tapi menghidupi pekerjaannya.

Baca juga: Pensiunan Polisi Jadi Manusia Silver, Apakah Gajinya Kurang?

Dilansir situs Freep, 2016 lalu, Angelo Fracassa, pria yang sudah berusia 86 tahun, merasa terkejut.

Hari itu adalah hari terakhir dia bekerja di perusahaan Internal Revenue Service (IRS) Detroit, setelah 60 tahun mengabdi.

Tapi, saat perjalanan menuju tempat kerja, dengan bus yang biasa dinaikinya, dia disambut teman-teman dan keluarganya sepanjang perjalanan.

Satu-persatu memasuki bus, seolah merayakan dedikasi pria pekerja keras itu.

Baca juga: Tak Mau Jadi Beban Keluarga, Agus Pensiunan Polisi di Semarang Rela Jadi Manusia Silver, Ini Kisahnya

Jumat itu, mungkin jadi hari paling membahagiakan bagi Francassa.

Istrinya, Anne Fracassa, yang saat itu berusia 76 tahun, memeluk dirinya dengan penuh kebanggaan.

Itu terjadi saat saat teman dan keluarganya bergabung dengannya di bus pada hari terakhir kerjanya, 19 Februari 2016.

Keluarga Fracassa mengejutkannya dengan naik bus bersamanya ke pesta pensiun kejutan.

Dia naik bus SMART untuk pulang ke sisi timur laut kota Detroit, di mana dia dan istrinya, Anne, membesarkan enam anak.

Sehari-hari seperti itu, selama 60 tahun.

Baca juga: Sosok Agus, Pensiunan Polisi yang Mengemis Jadi Manusia Silver, Dulu Dinas di Poslantas dan Berpangkat Aipda

Tetapi pada hari ini, bus tiba dengan tema "Angelo's Express", dan seakan berseri-seri dengan tanda khusus yang bergulir di ujung depan.

Dan ketika dia naik bus dalam perjalanan terakhirnya pulang, dia melihat interiornya dihiasi dengan balon merah, putih, dan biru dan poster dengan fotonya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com