Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bubur Manado dari Nasi Sisa Semalam, Pakai 6 Bahan

Kompas.com - 12/05/2024, 10:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Membuat sarapan sehat dan lezat tidak harus rumit. Kalau kamu sedang memiliki sisa nasi semalam, manfaatkan saja untuk membuat bubur Manado atau tinutuan.

Hidangan khas Sulawesi Utara ini terkenal dengan kelezatan dan kandungan nutrisinya yang melimpah.

Bubur Manado terbuat dari campuran beras, daging ayam, dan berbagai sayuran seperti labu kuning, melinjo, kangkung, dan kemangi.

Bahan ini mudah ditemukan di pasaran dan diolah menjadi bubur gurih dan mengenyangkan. Simak resepnya dari buku "Yummy 76 Menu Favorit Anak" (2023) oleh Devina Hermawan terbitan Kawan Pustaka. 

Baca juga:

Resep bubur manado 

Bahan

  • 4 sdm nasi putih
  • 150 ml kaldu
  • 3 sdm atau 30 gram labu parut
  • 2 sdm jagung pipil
  • 4-8 lembar bayam, cincang
  • 2 sdt unsalted butter

Cara membuat bubur manado dari nasi

  1. Masukkan semua bahan ke dalam panci. Masak dan aduk semua bahan hingag nasi menjadi bubur.
  2. Masukkan butter dan aduk hingga rata. Bubur manado siap dihidangkan.
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com