Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bubur Kacang Hijau, Tambah Santan agar Gurih

Kompas.com - 22/05/2024, 10:36 WIB
Aska Bagus Aldika,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Sumber iPusnas

KOMPAS.com – Sesuai namanya, bubur kacang hijau berbahan utama kacang hijau, gula, dan santan. Hidangan ini biasanya dijajakan oleh pedagang keliling, kedai burjo, atau warung kopi.

Untuk membuat resep ini, kamu memerlukan kacang hijau, daun pandan, gula pasir, garam, santan, dan tepung jagung (maizena).

Simak resep dan cara membuat bubur kacang hijau berikut ini, dikutip dari buku resep “Aroma Rasa Kuliner Indonesia - Bubur Manis & Kolak” oleh Lilly T. Erwin (2013) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep bubur kacang hijau

Bahan:

  • 250 gr kacang hijau (cuci dan rendam sekitar empat jam atau semalam)
  • 750 ml air (untuk merendam dan merebus kacang)
  • 3 lembar daun pandan (simpulkan)
  • 200 gr gula pasir
  • ½ sdt garam

Saus santan:

  • 200 ml santan kental
  • ½ sdt garam
  • 2 lembar daun pandan (simpulkan)
  • ½ sdm gula pasir
  • ½ sdt tepung jagung (larutkan dengan sedikit air)

Cara membuat bubur kacang hijau

  1. Saus santan. Rebus santan, gula, garam, dan daun pandan hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecah. Tuang larutan tepung jagung, aduk dan masak hingga santan mengental. Angkat dari kompor.
  2. Bubur kacang hijau. Rebus kacang hijau dengan air rendamannya, daun pandan, dan garam menggunakan api sedang sampai kacang setengah empuk.
  3. Masukkan gula pasir, masak kembali sampai matang sempurna dan air agak menyusut. Angkat dari kompor.
  4. Tuang campuran bubur ke dalam mangkuk, beri saus santan di atasnya. Hidangkan.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com