Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Ikan Manyung, Ikan Air Laut yang Biasa Dimasak Jadi Mangut?

Kompas.com - 27/10/2023, 16:12 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ikan manyung termasuk jenis ikan laut. Namanya juga dikenal dengan sebutan sea cat fish.

Buku "Ensiklopedia Populer: Ikan Air Laut" (2021) oleh Eko Budi Kuncoro dan F.E. Ardi Wiharto terbitan Andi Publisher menulis, ikan manyung adalah kelompok ikan suku Ariidae.

Secara bentuk, ikan manyung mirip dengan ikan baung yang hidup di air tawar. Hanya saja, mulutnya lebih maju dan bola mata manyung lebih besar.

Duri sirip dada ikan manyung tajam. Bisa melukai tangan walaupun tidak beracun.

Setidaknya terdapat 20 jenis ikan manyung di Indonesia dengan beberapa marga, termasuk Arius dan Hemiarius.

Ikan manyung tersebar di daerah tropis hingga subtropis. Habitatnya tidak selalu di laut lepas, bisa juga hidup di antara muara sungai hingga pesisir laut.

Bahkan, ikan manyung lebih sering ditemukan di tempat dangkal, pesisir laut berpasir hitam dan berlumpur.

Ikan manyung akan aktif pada malam hari, memakan anak ikan, udang, dan moluska.

Cara ikan manyung bereproduksi dimulai ketika ikan betina menghasilkan telur, kemudian telur ikan dikeram dalam mulut ikan jantan selama enam minggu.

Buku "Pangan Lokal Kaya Protein" (2020) oleh Devi Himatul Munif, dkk. terbitan Pustaka Rumah Cinta menjelaskan, ikan ini dapat ditemukan di pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Sulawesi Sealatan, Arafura.

Ikan manyung juga hidup di selatan pantai Australia dan pantai Laut Cina Selatan.

Baca juga:

Mangut manyung 

Ilustrasi ikan manyung atau kepala manyung.SHUTTERSTOCK/f_tina Ilustrasi ikan manyung atau kepala manyung.

Ikan manyung aman dikonsumsi dan harganya relatif murah. Biasanya, ikan ini dipancing di sekitar muara sungai dan pelabuhan.

Salah satu olahan populer ikan manyung adalah mangut, khususnya di kawasan Pantai Utara Jawa.

Masyarakat sekitar Kecamatan Juwana, Pati banyak memanfaatkan ikan manyung untuk diasap dan dijual, sebelum diolah menjadi mangut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com