Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Chicken Wings Goreng Terasi, Pakai Tepung Racikan Sendiri

Kompas.com - 11/09/2023, 21:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com = Jika mempunyai stok sayap ayam bisa dibuat chicken wings goreng dengan terasi.

Cara membuat chicken wings goreng terasi dimasak bersama bahan kaldu bubuk instan, terasi, peanut butter, custard powder, bawang putih, bawang merah, dan garam.

Chicken wings goreng terasi setelah masak dapat disajikan bersama saus sambal atau tomat.

Simak resep chicken wings goreng terasi dengan tepung racikan sendiri, dikutip dari buku "Step by Step 50 Resep Masakan Ayam Resep Koleksi Kursus Masak Ny. Liem" (2015) karya Chendhawati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep chicken wings goreng terasi

Bahan:

  • 1 kg sayap ayam
  • 3 gram garam
  • 8 gram gula pasir
  • 8 gram penyedap rasa
  • 5 gram kaldu bubuk instan rasa ayam, jika suka
  • 36 gram peanut butter
  • 36 gram terasi
  • 16 gram custard powder
  • 36 ml tepung serbaguna
  • 20 gram bawang putih cincang
  • 20 gram bawang merah cincang

Bahan tepung serbaguna:

  • 100 gram tepung hongkong
  • 55 gram tepung maizena
  • 2 gram amoniak
  • 3 gram baking powder (khusus untuk makanan)
  • 100 gram mentega, cairkan
  • 40 ml putih telur
  • 125 ml air

Baca juga:

Cara membuat chicken wings goreng terasi:

1. Tepung serbaguna: campur tepung hongkong, tepung maizena, amoniak, baking powder, mentega, putih telur, dan air menjadi satu.

Aduk rata hingga menjadi adonan yang licin dan tidak berbutir. Siap digunakan.

2. chicken wings: Lumuri sayap ayam dengan garam, gula pasir, penyedap rasa, kaldu bubuk, peanut butter, terasi, custard powder, tepung serbaguna, bawang putih, dan bawang merah hingga rata.

3. Goreng dengan minyak panas sedang dan banyak, menggunakan api kecil hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan.

Buku "Step by Step 50 Resep Masakan Ayam Resep Koleksi Kursus Masak Ny. Liem" (2015) karya Chendhawati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com