BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dan Bango

Resep Kari Daging Sapi Jepang, Pakai Bagian Daging Minim Lemak

Kompas.com - 25/06/2023, 14:30 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Apabila kamu mendapatkan daging sapi saat Idul Adha, coba olah menjadi kari daging sapi khas Jepang. Sebaiknya, gunakan potongan daging sapi yang mengandung sedikit lemak.

Resep kari daging sapi khas Jepang dari Taste.com.au menggunakan bagian chunk atau sampil. Daging sampil diambil dari bagian leher atau bahu sampai paha atas sapi.

Sampil umumnya diolah menjadi steak atau rendang karena lemaknya sedikit, lebih banyak dagingnya.

Di samping itu, kari khas Jepang menggunakan pasta kari kental kecoklatan. Kamu bisa membeli kari blok atau membuat sendiri seperti resep di bawah ini.

Baca juga:

Resep kari daging sapi khas Jepang

Bahan kari daging khas Jepang

  • 2 sdm minyak
  • 600 gram daging sampil, iris sisa lemak, potong 3 cm
  • 1 bawang bombai, cincang kasar
  • 2 siung bawang putih, geprek
  • 1 sdt jahe parut
  • 2 sdm pasta tomat atau saus tomat
  • 500 ml kaldu sapi cair (dari rebusan daging sapi)
  • 1 buah apel hijau, parut kasar
  • 1 Granny Smith apple, coarsely grated
  • 300 gram kentang merah, kupas, potong 2 cm (bisa pakai kentang lain)
  • 2 buah wortel, kupas, iris kasar
  • 2 sdt kecap asin jepang
  • Nasi hangat untuk penyajian
  • Irisan daun bawang untuk taburan

Bahan pasta kari

  • 40 gram mentega
  • 1 1/2 sdm tepung terigu
  • 2 sdt bubuk kari
  • 1 sdt garam masala

Baca juga:

Cara membuat kari daging sapi khas Jepang

  1. Panaskan satu sendok makan minyak di wajan antilengket dengan api sedang-tinggi. Masukkan daging sapi, masak secara bergantian. Jangan menumpuk daging sapi di wajan. 
  2. Masak daging sapi selama tiga sampai empat menit atau sampai semua sisi kecokaltan. Angkat, taruh di atas piring.
  3. Kecilkan api, tuang sisa minyak ke dalam wajan. Tumis bawang bombai selama empat menit atau berubah kecoklatan.
  4. Masukkan bawang putih dan jahe, tumis selama 30 detik atau sampai harum. Masukkan pasta tomat, aduk dan masak selama 30 detik.
  5. Tuang kaldu sapi sedikit sedikit ke wajan, aduk sampai rata dengan bumbu. Masukkan apel dan daging sapi. Aduk rata. Masak sampai agak mendidih.
  6. Kecilkan api, masak dan aduk selama satu jam. Masukkan kentang dan wortel. Tutup wajan, masak lagi selama satu jam atau sampai daging sapi empuk.
  7. Pasta kari: lelehkan mentega di wajan antilengket dengan api sedang-kecil. Masukkan tepung, masak dan aduk selama dua menit. Tambahkan bubuk kari dan garam masala, aduk selama satu menit atau sampai harum.
  8. Tuang pasta kari ke dalam campuran daging sapi sedikit sedikit. Aduk rata dan masak dengan api kecil selama lima menit atau sampai kuah mengental. Tambahkan kecap asin, aduk rata. Angkat.
  9. Sajikan kari daging sapi dengan nasi putih hangat, taburkan irisan daun bawang. 

Baca juga:


Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com