Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Telur Mata Sapi Istimewa ala Gordon Ramsay untuk Sarapan

Kompas.com - 06/06/2022, 07:04 WIB
Nuril Laili Azizah,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gordon Ramsay pada media sosial Tiktok membagikan tips membuat telur mata sapi agar terlihat sempurna.

Kamu dapat menambahkan butter atau mentega setelah telur dimasukkan ke dalam wajan agar kuning telur berwarna kuning keemasan.

Cara yang mudah dan sederhana tersebut dapat kamu coba di rumah sebagai menu sarapan untuk keluarga.

Sebelum mulai memasak simak resep telur mata sapi ala Gordon Ramsay yang dikutip dari Insider.com.

Baca juga:

Resep telur mata sapi ala Gordon Ramsay

Bahan telur mata sapi:

  • 2 butir telur
  • Minyak zaitun atau minyak biasa secukupnya
  • 3 sdm butter atau mentega
  • Daun bawang secukupnya, iris
  • Paprika bubuk atau cabai bubuk kasar
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat telur mata sapi

1. Siapkan teflon dan masukkan sedikit minyak, Panaskan di atas api sedang. Pecahkan dua butir telur ke wajan, masukkan sejumput garam dan merica.

Besarkan api, biarkan telur matang dengan sempurna secara perlahan.

2. Tambahkan paprika atau cabai bubuk kasar dan daun bawang. Setelah itu, masukkan butter atau mentega pada tiap sisinya, biarkan meleleh. Angkat wajan, sisihkan.

3. Siapkan piring, letakkan telur. Sajikan selagi hangat.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com