Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Ikan Bakar Bumbu Kuning Khas Manado, Bumbunya Meresap

Kompas.com - 21/05/2022, 21:03 WIB
Azahranisa Puspasari,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim Foodplace ditantang pemain film Kevin Julio untuk membuat ikan bakar bumbu kuning khas Manado. Ikan yang dipakai adalah bawal sehingga rasanya gurih dan tekstur dagingnya lembut.

Cara membuat ikan bakar bumbu kuning terbilang mudah. Cukup tumis bumbu halus kemudian oleskan ke permukaan ikan sebelum dibakar.

Ikan bakar bisa dipanggang menggunakan grill pan atau wajan teflon antilengket agar menghemat minyak goreng.

Kamu dapat menyajikan ikan bakar bersama sambal terasi tomat maupun dabu-dabu.

Simak resep ikan bakar bumbu kuning ala Foodplace berikut.

Baca juga:

Resep ikan bakar bumbu kuning

Bahan ikan bakar

  • 3 ekor ikan bawal
  • 1 buah lemon
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus

  • 3 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah
  • 5 buah cabai keriting
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 sdt garam

Baca juga:

Cara membuat ikan bakar bumbu kuning

  1. Bersihkan ikan bawal, sayat kedua sisinya. Berikan air lemon untuk menghilangkan amis. Sisihkan.
  2. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai keriting, cabai rawit merah, kemiri, kunyit, jahe, garam dengan tambahan sedikit minyak.
  3. Panaskan minyak, masukkan bumbu halus kemudian tumis hingga harum dan matang. Masukkan daun jeruk dan batang serai yang sudah digeprek.
  4. Oleskan bumbu ke seluruh sisi ikan. Kemudian panggang hingga kecoklatan sambil dioleskan bumbu beberapa kali sesuai selera.
  5. Angkat dan tuang bumbu halus di atas ikan bakar. Sajikan bersama sambal dan perasan jeruk nipis.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com