Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Rutinitas Miliarder Richard Branson di Usia 73 Tahun, Bangun Pagi lalu Mandi Es

Kompas.com - 27/02/2024, 12:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Miliarder Inggris, Sir Richard Charles Nicholas Branson atau lebih dikenal Richard Branson, masih sangat aktif dan bugar di usianya yang menginjak 73 tahun.

Branson adalah konglomerat pendiri Virgin Group yang menaungi sekitar 360 perusahaan di bidang perjalanan, telekomunikasi, hiburan, luar angkasa, dan banyak lagi.

Beberapa bisnis terbesarnya termasuk maskapai penerbangan Virgin Atlantic, penyedia layanan nirkabel Virgin Mobile, jaringan perhotelan Virgin Hotels, serta perusahaan penerbangan luar angkasa Virgin Galactic.

Sebagai salah satu orang tersukses dengan kekayaan melimpah, Branson memulai harinya dengan aktivitas yang cukup sederhana.

Lantas, seperti apa rutinitas harian Branson?

Baca juga: Sederet Ritual Miliarder Bryan Johnson untuk Putar Balik Usianya, Termasuk Minum 61 Pil Sehari


Rutinitas harian Richard Branson

Kebiasaan bangun pagi dan rutin berolahraga untuk menjaga tubuh diklaim sebagai satu dari sekian kunci kesuksesan Richard Branson.

Pria kelahiran 18 Juli 1950 ini mengatakan, melakukan rutinitas kebugaran pagi dan malam membantu mempersiapkannya untuk sukses.

"Saya suka merawat tubuh. Jika saya merasa hebat, saya bisa mencapai apa pun," kata Branson kepada CNBC Make It, Selasa (16/4/2019).

Bangun sekitar pukul 05.00-06.00

Richard Branson pada 2015.Wikimedia/Chatham House Richard Branson pada 2015.

Richard Branson bangun pagi sekitar pukul 05.00 hingga 06.00 waktu setempat. Menurutnya, bangun pagi akan sangat membantu kegiatannya berjalan lebih efektif.

"Bangun dan bekerja lebih awal memberi saya waktu untuk menyelesaikan segala sesuatunya, dan memetakan hari saya secara efektif," ujar Branson, dikutip dari Business Insider, Senin (26/2/2024).

Branson mengaku senang bangun pagi karena dapat membaca email sebelum sebagian besar orang di dunia masuk bekerja.

"Tinggal di BVI (British Virgin Islands/Kepulauan Virgin Britania Raya), saya suka online lebih awal, sehingga saya dapat ditemui dan tersedia di kantor kami di zona waktu lain," ujarnya.

Bukan hanya bangun pagi, Branson akhir-akhir ini juga dilaporkan memiliki kebiasaan mandi air es sebelum memulai aktivitasnya.

Beberapa tahun terakhir, pemandian es kian populer di kalangan selebriti dan eksekutif teknologi di Silicon Valley, Amerika Serikat, seperti salah satu pendiri Twitter dan CEO Block Jack Dorsey.

Baca juga: Daftar Orang Terkaya di Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Januari 2024

Halaman:

Terkini Lainnya

Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Tren
Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

Tren
Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Tren
Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiaannya Diikuti Ratusan Orang

Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiaannya Diikuti Ratusan Orang

Tren
Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Tren
Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Tren
Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Tren
Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Tren
Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Tren
Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Tren
Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Tren
Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Tren
Mengenal Jampidsus, Unsur 'Pemberantas Korupsi' Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Mengenal Jampidsus, Unsur "Pemberantas Korupsi" Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Tren
Starlink dan Literasi Geospasial

Starlink dan Literasi Geospasial

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com