Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Efek Samping Makan Telur Setiap Hari, Berapa Batas Amannya?

Kompas.com - 15/12/2023, 06:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Namun, daripada hanya mengonsumsi kuning telur, riwayat kesehatan keluarga seseorang sebenarnya memiliki dampak lebih besar terhadap kadar kolesterol.

Pasalnya, dikutip dari Medical News Today, sebagian besar kolesterol dalam darah manusia diproduksi oleh organ hati, bukan berasal dari makanan hewani.

Kendati demikian, konsumsi telur terlalu banyak dikhawatirkan akan menambah kadar kolesterol, terutama pada orang dengan riwayat kesehatan lemak darah tinggi.

Sebagai pilihan lebih sehat, penderita kolesterol tinggi dapat mengonsumsi putih telur yang terbukti tidak mengandung kolesterol.

Baca juga: 5 Efek Samping Makan Tempe Terlalu Banyak, Bisa Picu Ketidakseimbangan Hormon

2. Risiko penyakit jantung meningkat

Kebanyakan ahli sepakat, makan satu butir telur setiap hari tampaknya tidak meningkatkan risiko penyakit jantung.

Bahkan, penelitian terhadap setengah juta orang dewasa di China mengungkapkan, konsumsi satu butir telur per hari dapat menurunkan kemungkinan terkena penyakit kardiovaskular.

Di sisi lain, makan tiga atau empat butir telur setiap hari dapat memicu efek samping yang merugikan.

Hal ini dibuktikan dalam sebuah studi pada 2019 yang mengaitkan makan lebih dari 300 miligram kolesterol per hari dengan risiko penyakit kardiovaskular 17 persen lebih tinggi dan risiko kematian 18 persen lebih tinggi.

Selain itu, studi lain pada 2022 juga menyimpulkan, konsumsi telur harian yang lebih besar berbanding lurus dengan tingkat penyakit kardiovaskular dan kematian.

3. Potensi diabetes

Bukan hanya penyakit jantung, makan telur dalam jumlah banyak setiap hari juga dapat meningkatkan risiko penyakit kronis lainnya.

Sebuah studi pada 2009 dalam jurnal Diabetes Care menemukan, orang yang makan lebih dari tujuh butir telur per minggu memiliki risiko lebih tinggi terkena diabetes tipe 2.

Kondisi tersebut dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi lebih sedikit telur per minggunya.

Meski demikian, menurut penelitian lain, makan telur dalam jumlah cukup sebenarnya dapat meningkatkan kontrol gula darah serta sensitivitas insulin pada penderita pradiabetes dan diabetes tipe 2.

Baca juga: 10 Manfaat dan Efek Samping Jamu Kunyit Asam, Apa Saja?

Berapa banyak telur yang aman dikonsumsi per hari?

Ilustrasi telur. Batas aman konsumsi telur per hari.UNSPLASH/LOUIS HANSEL Ilustrasi telur. Batas aman konsumsi telur per hari.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com