Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbahayakah Minum Vitamin di Kondisi Perut Kosong?

Kompas.com - 29/09/2023, 10:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

 KOMPAS.com - Minum vitamin adalah salah satu cara terbaik untuk menambahkan nutrisi ke dalam tubuh.

Waktu minum vitamin sebenarnya tergantung dari jenis vitamin itu sendiri.

Dikutip dari Insider (26/2/2021), asisten profesor di Universitas Kedokteran Varna, Bulgaria, Dimitar Marinov mengatakan, Anda mungkin mengonsumsi vitamin dan suplemen pada waktu-waktu tertentu berdasarkan efeknya, misalnya:

  • Magnesium membantu relaksasi dan tidur, sehingga paling baik dikonsumsi saat makan malam.
  • Melatonin juga menginduksi tidur, sehingga Anda harus meminumnya satu hingga dua jam sebelum tidur.

Meski waktu minum vitamin bervariasi, namun ada beberapa orang yang mengonsumsinya di pagi hari sebagai strategi untuk meningkatkan vitalitas tubuh sepanjang hari.

Namun, berbahayakah minum vitamin dalam kondisi perut kosong?

Baca juga: Ramai soal Vitamin C 1000 Mg Bikin Tak Mengantuk Seharian, Benarkah?


Cara kerja tubuh dalam menyerap vitamin

Waktu minum vitamin sangat tergantung dari bagaimana tubuh menyerap jenis vitamin yang ada.

"Anda perlu menentukan apakah vitamin tersebut larut dalam air atau lemak," kata ahli diet terdaftar di Top Coaching Nutrition, Crystal Scott.

Sementara itu, Harvard TH Chan School of Public Health menyampaikan, vitamin yang larut dalam air adalah vitamin C dan vitamin B kompleks. Jenis ini adalah vitamin yang akan diserap oleh tubuh Anda dengan cepat dan tidak tersimpan di sistem pencernaan.

Di sisi lain, vitamin A, D, E dan K adalah jenis yang larut dalam lemak, sehingga tersimpan di jaringan tubuh.

“Jika Anda mengonsumsi vitamin yang larut dalam air, seperti vitamin B dan vitamin C, vitamin tersebut dapat dikonsumsi saat perut kosong. Kemungkinan besar vitamin tersebut tidak akan menyebabkan masalah pencernaan,” kata Scott.

"(Namun) dengan vitamin yang larut dalam lemak, Anda perlu mengonsumsinya bersama makanan," lanjutnya.

Seperti namanya, vitamin yang larut dalam lemak paling efektif bila dikonsumsi dengan sumber lemak, seperti alpukat, kacang-kacangan, ikan berlemak seperti salmon, telur, tahu, dan zaitun.

Hal ini memungkinkan mereka untuk mengendap di dalam tubuh. Jika tidak, maka nutrisi akan melewati sistem pencernaan Anda.

Baca juga: Waktu Terbaik untuk Minum Vitamin A, B, C, D, dan E

Bahaya mengonsumsi vitamin saat perut kosong

Ilustrasi minum obat setelah makan. Simak penjelasan di balik aturan kenapa minum obat setelah makan lewat artikel berikut ini. Shutterstock/fizkes Ilustrasi minum obat setelah makan. Simak penjelasan di balik aturan kenapa minum obat setelah makan lewat artikel berikut ini.
Dilansir dari Live Strong (18/4/2023), ada beberapa risiko atau bahaya dari mengonsumsi vitamin saat perut kosong.

1. Mengalami sakit perut

Sakit perut adalah efek samping yang umum terjadi setelah mengonsumsi vitamin tanpa makanan apapun. Ini terjadi karena saat vitamin melewati usus, perut Anda bisa teriritasi jika tidak makanan yang melapisi lambung.

Halaman:

Terkini Lainnya

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Tren
Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Tren
4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

Tren
SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

Tren
Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Tren
Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Tren
Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Tren
Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Tren
Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Tren
Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Tren
Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Tren
Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Tren
Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas, Mulai Kapan?

Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas, Mulai Kapan?

Tren
BMKG Keluarkan Peringatan Kekeringan Juni-November 2024, Ini Daftar Wilayahnya

BMKG Keluarkan Peringatan Kekeringan Juni-November 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Tren
Ada Potensi Kekeringan dan Banjir secara Bersamaan Saat Kemarau 2024, Ini Penjelasan BMKG

Ada Potensi Kekeringan dan Banjir secara Bersamaan Saat Kemarau 2024, Ini Penjelasan BMKG

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com