Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cukup Pakai Air Lemon, Ampuh Hilangkan Bau di Kulkas dan Talenan

Kompas.com - 12/07/2023, 06:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

5. Menghilangkan karat

Karat yang muncul pada peralatan rumah tangga bisa dihilangkan menggunakan lemon.

Caranya, cukup taburkan sedikit garam pada peralatan yang berkarat lalu tambahkan air perasan lemon.

Jika sudah, diamkan beberapa saat supaya campuran garam dan air perasan lemon bisa mengikis karat.

Bila diperlukan, tambahkan juga sedikit cuka supaya larutan bisa mengikis karat. Setelah itu, lakukan pembilasan menggunakan air sampai bersih.

Baca juga: Semangka hingga Lemon, 5 Buah-buahan yang Bisa Dijadikan Obat Kuat

6. Mencerahkan cucian

Noda bisa dihilangkan dengan perasan lemon yang ditambahkan ketika mencuci pakaian menggunakan mesin cuci.

Lemon bisa menghilangkan noda pada pakaian karena buah ini mengandung asam sitrat.

Di sisi lain, pakaian yang tidak bisa dicuci menggunakan mesin cuci bisa direndam di baskom yang telah diisi air dan perasan lemon selama semalam.

Baca juga: 5 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Benda di Rumah

7. Membersihkan toilet

Toilet yang kotor bisa dibersihkan dengan air perasan lemon. Caranya, peras setengah sampai 1 lemon dan taburkan sedikit garam pada toilet.

Soda kue juga bisa ditambahkan untuk membantu air perasan lemon dan garam supaya noda pada toilet lebih mudah dibersihkan.

Bila semua bahan sudah dituangkan dan ditaburkan, gosok toilet lalu biarkan selama 1 menit.

Lemon bisa digunakan untuk membersihkan toilet karena bahan ini bisa mengangkat noda sekaligus menciptakan bau yang segar.

Baca juga: 5 Benda di Dapur yang Perlu Dibersihkan dengan Lemon

8. Membersihkan cermin dan kaca

Campurkan 4 sendok makan air perasan lemon dengan 1 cangkir air ke dalam botol semprot.

Kocok kedua bahan tersebut lalu semprotkan ke cermin dan kaca di rumah yang hendak dibersihkan.

Pastikan untuk mengelap kaca dan cermin menggunakan microfiber supaya noda dan bekasnya benar-benar hilang.

Bila ingin bahan yang lebih keras, air perasan lemon bisa ditambahkan dengan cuka. Namun, campuran cuka bisa menimbulkan bau yang menyengat.

Baca juga: Simak, Ini Cara Membersihkan Noda Air Membandel dengan Lemon

9. Menyingkirkan serangga dari dapur

Kemunculan serangga di dapur bisa mengganggu aktivitas memasak atau mencuci peralatan memasak.

Oleh sebab itu, penghuni rumah perlu menggunakan lemon untuk menyingkirkan serangga dari dapur.

Lemon dapat diperas dan airnya dipercikkan di tempat di dapur yang sering didatangi serangga.

Serangga akan angkat kaki dari dapur karena mereka tidak tahan dengan bau lemon yang menyengat.

Baca juga: Mengontrol Berat Badan hingga Jaga Kesehatan Kulit, Ini 9 Manfaat Lemon

10. Membersihkan wajan dan panci

Kulit atau bagian dalam lemon yang sudah dipotong isa digosokkan pada panci atau wajan yang sudah kotor supaya berkilau.

Cara tersebut juga bisa digunakan ketika membersihkan peralatan makan yang sudah kusam.

Di sisi lain, campuran lemon dan minyak zaitun juga dapat dimanfaatkan untuk membersihkan perabot semi furnitur yang kotor, seperti lantai kayu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com