Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pre-order Majalah Bobo Edisi 50 Tahun Kembali Dibuka, Simak Caranya!

Kompas.com - 10/07/2023, 14:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Majalah Bobo dalam rangka ulang tahun ke-50 kembali membuka pre-order hingga 23 Juli 2023.

Dilansir dari laman Grid, pembukaan pemesanan kedua ini guna memenuhi permintaan penggemar akan majalah Bobo edisi koleksi terbatas 50 tahun.

Edisi koleksi terbatas sendiri terdiri dari 100 halaman dan berisikan 50 cerita terbaik sepanjang masa.

Lantas, bagaimana cara pre-order majalah Bobo edisi 50 tahun?

Baca juga: 50 Tahun Majalah Bobo, Teman Setia Anak-anak Lintas Generasi


Cara pre-order majalah Bobo edisi 50 tahun

Masyarakat bisa mendapatkan majalah Bobo koleksi terbatas dengan melakukan pre-order melalui laman resmi Grid Store.

Berikut caranya:

  • Buka laman Grid Store https://www.gridstore.id 
  • Pada menu "Kategori", pilih "Majalah Anak"
  • Klik "(Pre-Order Ke-2) Bobo Edisi Koleksi Terbatas 50 Tahun"
  • Centang "Langganan Retail"
  • Klik "Masukkan Keranjang" dan centang "Pilih Semua Item"
  • Kemudian, pilih "Lanjut Ke Pembayaran"
  • Pilih opsi pembayaran dan klik "Bayar".

Selain melalui Grid Store, pemesanan majalah Bobo koleksi terbatas juga dapat dilakukan via marketplace dengan tautan berikut:

Baca juga: Sejarah Bobo, Majalah Anak-anak Pertama di Indonesia dengan Desain Berwarna

Harga dan bonus Majalah Bobo edisi terbatas

Masih dari laman Grid, majalah Bobo edisi koleksi terbatas 50 tahun dapat dikantongi dengan harga Rp 75.000.

Pre-order kedua dibuka sejak 9 Juli 2023 dan berakhir pada 23 Juli 2023 pukul 23.59 WIB. Sementara itu, pengiriman akan dilakukan mulai 9 Agustus 2023.

Selain majalah setebal 100 halaman, satu paket Bobo edisi terbatas akan dilengkapi beberapa bonus, termasuk:

  • Stiker eksklusif Bobo 50 Tahun dengan logo warna emas dan warna-warni
  • Gratis akses ke semua e-magazine terbitan Grid Network dengan proses redeem kode di dalam majalah
  • Gratis akses situs Bobo.id tanpa iklan (premium web Bobo+) selama 1 tahun dengan proses redeem kode.

Baca juga: Apa Itu Randoseru, Tas Kotak yang Dipakai Anak Sekolah di Jepang?

Majalah Bobo, terbit pertama kali pada 1973

Majalah Bobo edisi 50 tahun adalah bentuk perayaan majalah anak-anak yang telah memasuki usia 50 tahun pada 14 April 2023.

Dilansir dari Kompas.com (2/7/2023), sejarah majalah Bobo bermula dari gagasan PK Ojong dan Jakob Oetama.

Terinspirasi dari konten khusus anak-anak di Harian Kompas pada 1965, keduanya kemudian meminta Tineke Latumenten dan J Adi Subrata untuk mengembangkannya menjadi majalah.

Bekerja sama dengan majalah Bobo di Belanda, majalah Bobo versi Indonesia pun terbit untuk kali pertama pada 14 April 1973.

Pada edisi pertama, Bobo memuat cerita bergambar "Keluarga Kelinci" yang dicetak berwarna, serta cerita bergambar lain, seperti "Cerita dari Negeri Dongeng" yang dicetak hitam-putih.

Halaman:

Terkini Lainnya

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Tren
UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tren
Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Tren
Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Tren
Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Tren
Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Tren
Lulusan SMK Sumbang Pengangguran Terbanyak, Menaker: Selama Ini Memang 'Jaka Sembung'

Lulusan SMK Sumbang Pengangguran Terbanyak, Menaker: Selama Ini Memang "Jaka Sembung"

Tren
Penelitian Ungkap Mikroplastik Sekarang Terdeteksi di Testis Manusia

Penelitian Ungkap Mikroplastik Sekarang Terdeteksi di Testis Manusia

Tren
Kuning Telur Direbus hingga Keabuan Disebut Tidak Sehat, Benarkah?

Kuning Telur Direbus hingga Keabuan Disebut Tidak Sehat, Benarkah?

Tren
Presiden Iran Meninggal, Apa Pengaruhnya bagi Geopolitik Dunia?

Presiden Iran Meninggal, Apa Pengaruhnya bagi Geopolitik Dunia?

Tren
Tanda Seseorang Kemungkinan Psikopat, Salah Satunya dari Gerakan Kepala

Tanda Seseorang Kemungkinan Psikopat, Salah Satunya dari Gerakan Kepala

Tren
5 Pillihan Ikan untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bantu Tubuh Lebih Sehat

5 Pillihan Ikan untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bantu Tubuh Lebih Sehat

Tren
Apakah Masyarakat yang Tidak Memiliki NPWP Tak Perlu Membayar Pajak?

Apakah Masyarakat yang Tidak Memiliki NPWP Tak Perlu Membayar Pajak?

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 21-22 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 21-22 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kasus Covid-19 di Singapura Naik Hampir Dua Kali Lipat | Ayah dan Anak Berlayar Menuju Tempat Terpencil di Dunia

[POPULER TREN] Kasus Covid-19 di Singapura Naik Hampir Dua Kali Lipat | Ayah dan Anak Berlayar Menuju Tempat Terpencil di Dunia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com