Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciri-ciri Asam Urat di Pergelangan Tangan, Kenali Pengobatannya!

Kompas.com - 18/03/2023, 06:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyakit asam urat atau gout umumnya menyerang persendian, termasuk pergelangan tangan.

Jika tak segera diobati, asam urat di pergelangan tangan bisa menyulitkan gerak penderita dan berdampak buruk bagi kesehatan.

Sesuai namanya, penyebab penyakit ini adalah terlalu banyak kadar asam urat dalam aliran darah.

Menurut WebMD, asam urat tinggi terjadi ketika kadarnya lebih dari 6 mg/dL untuk wanita, serta lebih dari 7 mg/dL untuk pria.

Saat kadarnya melebihi normal, mereka akan membentuk kristal tajam dan mengendap di bagian persendian, tidak terkecuali pergelangan tangan.

Lantas, bagaimana ciri asam urat di pergelangan tangan dan pengobatannya?

Baca juga: 7 Pemicu Serangan Asam Urat, dari Makanan hingga Obat-obatan


Ciri-ciri dan tanda asam urat di pergelangan tangan

Seseorang yang mengalami serangan asam urat di pergelangan tangan akan merasakan gejala secara tiba-tiba.

Biasanya, gejala hanya akan muncul di salah satu pergelangan, tetapi dapat juga terjadi pada kedua pegelangan tangan.

Menurut studi dalam Jurnal European Radiology (2018) seperti dikutip Very Well Health, gejala dan tanda asam urat di pergelangan tangan termasuk:

  • Pembengkakan pada pergelangan tangan atau tangan, atau bengkak pada keduanya
  • Area sendi yang terkena serangan (pergelangan) terasa panas
  • Nyeri hebat pada pergelangan tangan
  • Pergelangan tangan memerah
  • Gejala dan tanda ini berlangsung satu sampai empat minggu.

Selain gejala di atas, ciri-ciri serangan asam urat atau gout di pergelangan juga meliputi:

  • Pergelangan tangan terasa kaku
  • Gerakan terbatas karena nyeri dan bengkak
  • Demam akibat peradangan
  • Sakit kepala.

Jika mendapati beberapa gejala tersebut terutama rasa nyeri dan bengkak di pergelangan, segera hubungi penyedia layanan kesehatan untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Pasalnya, asam urat yang diabaikan dapat memunculkan beberapa masalah kesehatan lain, seperti:

  • Tophi: benjolan asam urat di bagian persendian termasuk pergelangan tangan
  • Batu ginjal dan masalah ginjal: lantaran kristal urat dapat terkumpul di saluran kemih.

Baca juga: 5 Gejala Asam Urat yang Patut Diwaspadai, Biasanya Muncul di Malam Hari

Pengobatan asam urat di pergelangan tangan

Dikutip dari laman The Bone & Joint Center, penyakit asam urat terjadi saat produksi asam urat dalam tubuh berlebihan.

Kelebihan ini salah satunya disebabkan terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi purin, yang selanjutnya akan melewati metabolisme tubuh hingga menghasilkan limbah berupa asam urat.

Saat asam urat menyerang pergelangan tangan, penderita kemungkinan besar tidak akan bisa menggunakannya secara normal.

Halaman:

Terkini Lainnya

Menilik Program Mirip Tapera di China, Iuran Wajib, Dipotong dari Gaji Bulanan

Menilik Program Mirip Tapera di China, Iuran Wajib, Dipotong dari Gaji Bulanan

Tren
Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Tren
Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Tren
Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Tren
Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Tren
Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

Tren
Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Tren
Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Tren
Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Tren
Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Tren
9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

Tren
MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

Tren
Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com