Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/03/2024, 10:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Obat kumur sangat berguna untuk menyegarkan mulut dan menghilangkan bau. Bahkan, obat kumur juga dapat membunuh bakteri berbahaya yang bisa menyebabkan kerusakan gigi dan penyakit gusi serta membantu meningkatkan kesehatan gigi dan gusi.

Meskipun demikian, obat kumur tidak boleh ditelan. Obat kumur dibuat tidak untuk diminum. Faktanya, dalam jumlah yang cukup banyak, obat kumur bisa menjadi racun.

Apa yang terjadi jika menelan obat kumur?

Jika tidak sengaja menelan obat kumur, kita mungkin akan mengalami sedikit masalah berupa sakit perut ringan setelahnya.

Banyak obat kumur mengandung fluorida, yang diketahui menyebabkan gangguan lambung. Jadi, mual atau muntah mungkin terjadi jika menelan obat kumur.

Baca juga: Kenapa Obat yang Ini Bisa Diminum Bersamaan, tapi Obat yang Itu Tidak Boleh?

Fluorida bukan satu-satunya bahan dalam obat kumur. Beberapa produk juga mengandung alkohol. Adapun varian alkohol yang paling umum dalam obat kumur adalah etanol, menthol, asam benzoat, metil salisilat, dan timol.

Menelan obat kumur yang mengandung alkohol dalam jumlah kecil sepertinya tidak akan memberikan efek apa pun pada tubuh, namun dalam jumlah yang lebih banyak dapat menimbulkan efek memabukkan.

Selain itu, jika menelan obat kumur dalam jumlah, gejala seperti pusing atau mengantuk juga mungkin dialami. Dalam kasus yang serius, seseorang mungkin mengalami kesulitan bernapas atau bahkan kejang.

Sebaiknya, jauhkan obat kumur dari jangkauan anak-anak agar tidak terjadi insiden yang tidak diinginkan. Pasalnya, tubuh mereka lebih kecil, sehingga lebih mudah bagi mereka untuk overdosis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com