Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Alasan Telur Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan

Kompas.com - 14/03/2022, 07:05 WIB
Zintan Prihatini,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

3. Telur memiliki banyak gizi dan rendah kalori

Di dalam satu butir telur rebus, terdapat 78 kalori dan sejumlah nutrisi penting lainnya termasuk:

  • Lutein dan zeaxanthin, merupakan antioksidan yang mendukung penglihatan yang sehat
  • Vitamin D dapat meningkatkan kesehatan tulang dan fungsi kekebalan tubuh
  • Kolin dapat meningkatkan metabolisme dan membantu perkembangan otak janin

Adapun cara mudah untuk menurunkan berat badan adalah dengan membatasi asupan kalori, dan menambahkan telur ke dalam makanan dapat membantu.

Misalnya, makan siang atau makan malam dengan dua telur rebus dan dikombinasikan sayuran yang hanya mengandung 274 kalori.

Akan tetapi, proses memasak telur pun tidak boleh sembarangan. Anda dapat merebusnya saja, alih-alih menggoreng telur dengan minyak.

Baca juga: Anak Bisulan karena Banyak Makan Telur, Benarkah?

Waktu yang tepat untuk makan telur

Telah diketahui bahwa telur dapat membantu menurunkan berat badan, dan memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Berkaitan dengan waktu yang tepat untuk makan telur, beberapa ahli menyebutkan manfaat lebih besar bisa didapat jika dimakan saat sarapan.

Misalnya, pada studi tahun 2005 yang membandingkan efek sarapan berbasis telur dengan sarapan menggunakan bagel pada peserta wanita yang kelebihan berat badan.

Hasilnya menunjukkan, jumlah kalori pada kedua jenis makanan untuk sarapan sama, namun peserta yang makan telur mengonsumsi makanan lebih sedikit secara signifikan. Demikian pula pada studi tahun 2010 terhadap sejumlah pria dewasa.

Sebuah studi tahun 2008 juga melaporkan sarapan telur sebagai diet yang terkontrol meningkatkan penurunan berat badan pada peserta yang obesitas.

Seberapa banyak kita bisa mengonsumsi telur?

Menurut penelitian terbaru, makan satu butir telur per hari dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

Para peneliti pun telah menganalisis efeknya pada hampir setengah juta orang dewasa yang tinggal di China, selama periode 9 tahun.

Sebagai infromasi,  para peserta penelitian mengikuti diet yang dirancang untuk menurunkan berat badan. Artinya, temuan ini menunjukkan bahwa makan telur dalam jumlah sedang dapat memberikan manfaat kesehatan, selama memasukkannya ke dalam diet seimbang.

Di sisi lain, American Heart Association merekomendasikan orang yang berisiko terkena penyakit jantung untuk mengonsumsi satu atau dua putih telur sehari.

Sebab, kuning telur memiliki kolesterol tinggi yang berpotensi meningkatkan risiko penyakit tersebut.

Anda juga perlu untuk menghindari menambahkan lemak hewani, seperti mentega atau minyak sayur untuk mengolah telur.

 Baca juga: 5 Tips Memasak Telur yang Paling Sehat, Nutrisinya Tidak Hilang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com