Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fenomena Langit Pekan Ini, Apoge Mars hingga Ekuinoks September

Kompas.com - 19/09/2021, 13:02 WIB
Ellyvon Pranita,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

 

3. Fase Bulan Purnama : 21 September 2021

Fase Bulan purnama, atau disebut juga fase oposisi solar Bulan, adalah konfigurasi ketika Bulan terletak membelakangi Matahari dan segaris dengan Bumi dan Matahari. 

"Mengingat orbit Bulan yang membentuk sudut 5,1 derajat terhadap ekliptika, Bulan tidak selalu memasuki bayangan Bumi ketika fase Bulan purnama, sehingga setiap fase Bulan purnama tidak selalu beriringan dengan gerhana Bulan," jelasnya.

Puncak fase Bulan purnama di September 2021 ini terjadi pada 21 September pukul 06.54.37 WIB, 07.54.37 Wita, 08.54.37 WIT dengan jarak 389.984 km dari Bumi (geosentrik) dan terletak di konstelasi Pisces.

Bulan purnama dapat disaksikan pada malam sebelumnya (20 September) sebelum terbenam Matahari dari arah Timur, kemudian berkulminasi keesokan harinya (21 September) sebelum tengah malam di sekitar Zenit untuk lintang 6-7 derajat LS dan terbenam ketika terbit Matahari di arah Barat.

4. Ekuinoks September : 23 September 2021

Fenomena berikutnya yang akan terjadi pekan ini adalah Ekuinoks September, pada tanggal 23 September 2021.

Ekuinoks September adalah titik perpotongan ekliptika dan ekuator langit yang dilewati Matahari dalam perjalanan semu tahunan Matahari dari langit belahan Utara menuju ke langit belahan Selatan.

Baca juga: Memahami Fenomena Alam, Mencegah Banjir Bandang Berulang

Ekuinoks September dikenal juga sebagai Ekuinoks Musim Gugur (autumnal equinox) di belahan Utara dan Ekuinoks Musim Semi (vernal equinox) di belahan Selatan.

Adapun, Ekuinoks September sendiri merupakan salah satu dari dua ekuinoks yang selalu terjadi setiap tahunnya. 

Tahun ini, Ekuinoks September terjadi tanggal 23 September 2021 pukul 02.20.59 WIB, 03.20.59 Wita, 04.20.59 WIT.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com