Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Ide Dekorasi Ruang Tamu Serba Putih, Cantik dan Tak Lekang Zaman

Kompas.com - 10/08/2021, 09:24 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Hunker

Ilustrasi ruang tamu bernuansa monokromatik.UNSPLASH/MINH PHAM Ilustrasi ruang tamu bernuansa monokromatik.

"Jangan lupa lapisan dan tekstur. Saat Anda berpegang pada satu palet warna, ingatlah untuk menambahkan beberapa daya tarik melalui kain, bahan, dan potongan gaya yang berbeda, dan semburat hijau selalu terlihat bagus," sebutnya.

Baca juga: Panduan Memilih Karpet yang Tepat, Sesuai Ukuran Sofa di Ruang Tamu

3. Elemen tradisional dan modern

Ruangan bernuansa tradisional modern saat ini sedang digemaei dan ruang tamu adalah tempat yang tepat untuk mencoba tren ini.

Dimulai dengan furnitur klasik dan aksen elegan, Anda dapat memilih untuk menonjolkan nuansa modern melalui dekorasi, karya seni, dan pilihan pencahayaan yang sedikit menonjolkan kesan modern.

Ide ruang tamu putih dengan mudah cocok untuk pendekatan ini. Jordan Shifrin, desainer interior pemilik Jordan Shields Design memberikan tipsnya.

"Pastikan untuk membawa dan melapisi beberapa tekstur seperti karpet tebal, tirai dari lantai ke langit-langit, dan lampu yang berkarakter," saran Shifrin.

Baca juga: Trik Menata Furnitur di Ruang Tamu agar Tampak Rapi dan Seimbang

"Jangan takut dengan warna putih pucat atau krem dan abu-abu yang halus. Tidak apa-apa untuk mencampur beberapa putih dan krem halus atau abu-abu untuk membawa kehangatan," imbuhnya.

Kuncinya adalah memutuskan apakah Anda akan menggunakan nuansa warna dingin atau hangat dan menemukan warna putih yang cocok.

4. Putih dan kontemporer

"Saya menggunakan daftar hal-hal penting untuk ruang tamu serba putih," ungkap Tali Roth dari Tali Roth Designs.

"Tanyakan pada diri Anda sendiri, siapa yang akan menggunakan ruang ini dan bagaimana mereka akan menggunakannya? Tergantung pada apa jawabannya, pilih kain dan tekstur yang sesuai," paparnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com