Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Barang yang Harus Dibuang Segera Tanpa Menyesel Kemudian Hari

Kompas.com - 17/05/2024, 07:55 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Decluttering atau kegiatan memilah dan menyingkirkan barang-barang yang sudah tidak lagi dibutuhkan bisa terasa menyenangkan.

Namun, terkadang hal ini dapat menimbulkan rasa penyesalan, seperti ketika menyadari rok lipit yang Anda berikan kembali menjadi gaya beberapa bulan kemudian atau ketika tidak sengaja membuang makanan yang baru berumur satu hari. 

Baca juga: 5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

Hal ini terjadi pada kita semua. Namun, ada banyak hal yang bisa Anda singkirkan dan tidak pernah memikirkannya lagi. Ini bisa dimulai dari dapur, kamar tidur, ruang keluarga, hingga lemari

Dikutip dari Real Simple, Jumat (17/5/2024), berikut sejumlah barang yang harus dibuang segera tanpa menyesal pada kemudian hari.

Makanan kedaluwarsa

Ilustrasi kulkas.Shutterstock/Zakharova_Elena Ilustrasi kulkas.
Buka lemari dapur dan kulkas, lihat tanggal kedaluwarsa semua makanan yang disimpan. Apabila sudah kedaluwarsa, singkirkan dari lemari dapur. 

Selain menyebabkan sakit perut serius, makanan kedaluwarsa juga menghabiskan tempat yang berharga di kulkas dan dapur sehingga lebih sulit menemukan apa yang Anda cari.

Lakukan pembersihan bulanan untuk menyingkirkan produk makanan yang sudah tidak bisa dimakan.

Periksa semua bagian dapur dan rak kulkas. Jangan lupa memilah-milah bumbu-bumbu, seperti kunyit yang sudah ada dua bulan lalu. 

Baca juga: 5 Barang-barang di Rumah yang Tidak Boleh Disimpan di Wadah Plastik

Obat kedaluwarsa

Selain makanan, obat yang kedaluwarsa juga menjadi barang yang harus dibuang segera tanpa menyesal kemudian hari.

Meski obat yang kedaluwarsa belum tentu berbahaya, obat ini kurang efektif. Jangan lupa memeriksa obat-obatan topikal Anda, seperti salep, cairan seperti sirup obat batuk, vitamin, dan suplemen. 

Baca juga: 5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

 

Produk kecantikan yang tidak akan digunakan

Ilustrasi produk makeup (dandanan).Dok. Unsplash/Jessica Johnston Ilustrasi produk makeup (dandanan).
Saat berada di lemari obat, jangan lupa memeriksa produk kecantikan Anda. Meski berharap tinggi terhadap krim mata, terkadang ada hal-hal yang tidak berjalan sesuai harapan. 

Beberapa produk kecantikan tersebut ternyata sudah kedaluwarsa dan tidak bisa digunakan. Jadi, apa pun yang tidak sesuai dengan harapan Anda harus dibuang. 

Produk kecantikan apa pun yang sudah kedaluwarsa dapat menyebabkan iritasi kulit.

Namun, jika ada sesuatu yang bisa dikembalikan, simpan kembali ke lemari obat. Bisa pula menukarkan botol atau wadah bekas produk kecantikan ke produsennya dan Anda akan mendapat uang dari penukaran tersebut.

Dengan cara ini, Anda tidak perlu merasa bersalah. 

Baca juga: 5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur Saat Tamu Datang 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com