Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Kenal Inflasi, Millenial dan Gen Z Tetap Anggarkan Dana Travelling

Kompas.com - 07/04/2023, 13:01 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Reuters

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Kelompok umur Millenial dan Gen Z tetap menganggarkan dana untuk travelling pada 2023 meski harga-harga pada naik karena inflasi melambung.

Menurut aplikasi travelling Hopper, Millenial dan Gen Z menganggarkan dana berpelancong yang lebih besar pada tahun ini.

Sekitar 84 persen pengguna Hopper, terutama Milenial dan Gen Z, berencana membelanjakan lebih banyak untuk travelling pada 2023.

Baca juga: Fiersa Besari Sebut Istri Selalu Jadi Penunjuk Jalan Setiap Travelling

Meski demikian, mereka semakin sadar untuk memperhatikan harga tiket pesawat dan hotel yang akan mereka pesan, sebagaimana dilansir Reuters, Jumat (7/4/2023).

Awal tahun ini, perusahaan-perusahaan travel di AS memberitahu para investor bahwa mereka tidak melihat adanya penurunan peminat travelling meski inflasi melambung.

Kini, Hopper menyampaikan bahwa meski minat untuk travelling belum surut, para pelanggan sudah semakin banyak yang sadar harga.

Mereka akan membeli tiket pesawat atau memesan hotel ketika harganya sesuai. Tren itu berpotensi menghambat pertumbuhan perusahaan penerbangan, hotel, dan rekreasi.

Baca juga: Selain Seru, Travelling Bersama Pasangan Bisa Berikan Manfaat Berikut

Hopper menyampaikan laporannya dalam Travel Trends Report 2023 di mana perusahaan menyurvei 1.500 pengguna aplikasi tersebut.

Sekitar 70 persen pengguna Hopper saat ini berusia antara 18 dan 35 tahun.

“Ini bukan untuk mengatakan bahwa traveller Milenial dan Gen Z memiliki anggaran tidak terbatas dan mereka menghabiskan semua uang mereka untuk bepergian," kata ekonom Hopper, Hayley Berg.

“Mereka menjadi sangat sensitif terhadap harga untuk mendapatkan lebih banyak dari anggaran mereka,” sambung Berg.

Perusahaan menyampaikan, pengguna Hopper yang cenderung sensitif terhadap harga memilih memesan penerbangan termurah.

Baca juga: Saat Kata Healing Mulai Menggeser Kata Travelling...

Tahun ini, mereka cukup banyak menghabiskan waktu untuk mengecek harga daripada yang mereka lakukan pada 2019, sebelum pandemi.

Pada 2022, pengguna memeriksa harga tiket penerbangan domestik pada 2022 rata-rata 16 kali sebelum memesan, meningkat 33 persen dibandingkan 2019.

Untuk penerbangan internasional, pada 2022 mereka mengecek harga tiket pesawat 50 persen lebih sering dibandingkan 2019.

“Meskipun mereka merencanakan lebih banyak saat menit terakhir, mereka lebih sering memeriksa harga sebelum dan sesudah memesan,” tambah Berg.

Selain itu, waktu perencanaan travelling menurun 30 persen jika dibandingkan pada 2019, menurut Hopper.

Baca juga: Syarat Travelling ke Singapura Terbaru 2022, Bebas Karantina via VTL

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Serangan Israel di Kamp Pengungsi Gaza Tengah Tewaskan 20 Orang

Serangan Israel di Kamp Pengungsi Gaza Tengah Tewaskan 20 Orang

Global
Raja Salman Nyeri Sendi dan Suhu Tinggi, Akan Jalani Tes Medis

Raja Salman Nyeri Sendi dan Suhu Tinggi, Akan Jalani Tes Medis

Global
Demi Palestina, Mahasiswa Internasional di AS Rela Pertaruhkan Status Imigrasi...

Demi Palestina, Mahasiswa Internasional di AS Rela Pertaruhkan Status Imigrasi...

Global
Rangkuman Hari Ke-815 Serangan Rusia ke Ukraina: Polandia Bangun Benteng di Perbatasan | 9.907 Warga Kharkiv Dievakuasi 

Rangkuman Hari Ke-815 Serangan Rusia ke Ukraina: Polandia Bangun Benteng di Perbatasan | 9.907 Warga Kharkiv Dievakuasi 

Global
Saat Kopi dari Berbagai Daerah Indonesia Tarik Minat Pengunjung Pameran Kopi Akbar di Australia...

Saat Kopi dari Berbagai Daerah Indonesia Tarik Minat Pengunjung Pameran Kopi Akbar di Australia...

Global
Hilang 26 Tahun, Omar Ternyata Diculik Tetangga Hanya 200 Meter dari Rumah

Hilang 26 Tahun, Omar Ternyata Diculik Tetangga Hanya 200 Meter dari Rumah

Global
Saat 800.000 Warga Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza, Pergi ke Daerah-daerah yang Tak Tersedia Air...

Saat 800.000 Warga Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza, Pergi ke Daerah-daerah yang Tak Tersedia Air...

Global
Kabinet Perang Israel Terpecah, Benny Gantz Ancam Mundur

Kabinet Perang Israel Terpecah, Benny Gantz Ancam Mundur

Global
[UNIK GLOBAL] Anggota Parlemen Taiwan Adu Jotos | Pilu Kera Tergemuk di Thailand

[UNIK GLOBAL] Anggota Parlemen Taiwan Adu Jotos | Pilu Kera Tergemuk di Thailand

Global
SD Ini Tak Terduga Terima 8 Pasang Siswa Kembar, Begini Reaksi Para Guru

SD Ini Tak Terduga Terima 8 Pasang Siswa Kembar, Begini Reaksi Para Guru

Global
Ukraina Siap Kerahkan Napi untuk Perang Lawan Rusia

Ukraina Siap Kerahkan Napi untuk Perang Lawan Rusia

Global
Saat Anggota Parlemen Taiwan Adu Jotos di Tengah Rapat...

Saat Anggota Parlemen Taiwan Adu Jotos di Tengah Rapat...

Global
Giliran Austria Akan Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Giliran Austria Akan Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Global
Kapal Tanker Minyak Dihantam Rudal di Lepas Pantai Yaman

Kapal Tanker Minyak Dihantam Rudal di Lepas Pantai Yaman

Global
Pasukan Israel Bunuh Militan Senior Palestina di Tepi Barat

Pasukan Israel Bunuh Militan Senior Palestina di Tepi Barat

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com