Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KJRI Chicago Gelar Peringatan Isra Mikraj Secara Virtual

Kompas.com - 22/03/2021, 11:14 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Rilis

CHICAGO, KOMPAS.com – KJRI Chicago, Amerika Serikat (AS), menggelar peringatan Isra Mikraj secara virtual pada Sabtu (20/3/2021).

Dalam kegiatan bertajuk Memaknai Isra Mikraj di Tengah Pandemi tersebut, KJRI Chicago menghadirkan Ustaz Saepulloh Darusmanwiati sebagai penceramah.

Darusmanwiati merupakan mahasiswa doktoral di Fakultas Syariah, Universitas Al-Azhar di Kairo, Mesir sebagaimana rilis yang diterima Kompas.com.

Acara tersebut juga diikuti oleh Presiden Indonesian Moeslim Society in America (IMSA) Aria P Novianto, Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) wilayah Amerika Utara Joko Supriyanto, dan selaku perwakilan dari mayarakat Miftach Sabri.

Baca juga: Kopi Boyolali Indonesia Perdana Tembus Pasar Ekspor Jerman Didorong KJRI Hamburg di Tengah Pandemi Covid-19

Peringatan Isra Mikraj yang digelar KJRI Chicago bertujuan untuk menyampaikan pesan supaya selalu berikhtiar, sabar, serta menjaga kehati-hatian dan persatuan, khususnya di tengah pandemi Covid-19.

Acara diawali oleh lantunan ayat suci Al-Qur’an oleh Robie Kholilurrahman, mahasiswa asal Indonesia yang mengambil program doktoral di Northwestern University.

Dalam sesi ceramah, Ustaz Aep menyampaikan beberapa makna yang dapat dipetik dari peristiwa Isra Mikraj yang menunjukkan keagungan Allah yang tidak bisa dinalar oleh manusia.

Peristiwa Isra Mikraj mendatangkan kebahagiaan bagi Nabi Muhammad setelah serangkaian kesedihan yang dialami nabi.

Dalam konteks pandemi saat ini, Ustaz Aep menjelaskan, peristiwa Isra Mikraj mengajarkan kepada umat manusia agar mempercayai segala sesuatunya atas kuasa Allah.

Baca juga: Rekatkan Kebersamaan, KJRI Chicago Gelar Perayaan Natal Bersama

Sementara itu, Aria menjelaskan bahwa salah satu makna Isra Mikraj adalah bagaimana Nabi Muhammad mendapatkan semangat baru setelah mengalami musibah lalu menggalang kekuatan guna keluar dari kesedihan dan masalah.

Hal tersebut sangat relevan dengan situasi saat ini, dimana IMSA telah dan terus berkoordinasi serta bekerja sama dengan KJRI Chicago serta Perwakilan RI di AS lainnya, untuk membantu masyarakat Indonesia.

Sementara itu, Joko melihat makna Isra Mikraj dari dimensi ilmu pengetahuan dan tekonologi yang mendorong manusia untuk terus menggali ilmu baru.

Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Aep.

Konsul Jenderal RI di Chicago Meri Binsar Simorangkir dalam sambutannya menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 telah mengubah berbagai tatanan hubungan dalam kehidupan bernegara, bisnis, bahkan kehidupan bersosial.

Baca juga: Suhu California Hampir Capai 50 Derajat Celsius, KJRI LA Rilis Imbauan untuk WNI

Oleh karena itu, semua pihak saat ini terus mencari berbagai upaya dengan cara-cara kreatif dan inovatif untuk menyesuaikan diri demi melewati masa pandemi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

Global
Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Global
Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Global
Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Global
Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Global
Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Global
Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Global
Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Global
Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Global
Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Global
Tabrakan 2 Kereta di Argentina, 57 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Tabrakan 2 Kereta di Argentina, 57 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Global
Inggris Cabut Visa Mahasiswa Pro-Palestina yang Protes Perang Gaza

Inggris Cabut Visa Mahasiswa Pro-Palestina yang Protes Perang Gaza

Global
3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

Global
Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Global
China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com