Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipentaskan Online, Sendratari Ramayana Pukau Hadirin Forum Internasional

Kompas.com - 09/11/2020, 12:43 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Konferensi 4th International Ramayana Conference diikuti lebih dari 500 peserta dari AS, Indonesia, India, Thailand dan sejumlah negara di benua Eropa.

Dalam sesi diskusinya konferensi internasional ini menghadirkan narasumber kelas dunia antara lain:

  • Dr Tony Nader, MD, PhD, MARR, Kepala International Transcendental Meditation Organizations Worldwide sekaligus peneliti dari Massachusetts Institute of Technology dan Harvard Medical School yang memaparkan makalahnya berjudul “Ramayana in Human Physiology”.
  • Michael Sternfeld, seorang produser/sutradara yang memiliki pengalaman menampilkan lebih dari 300 pertunjukan teater, musikal, dan tarian bertema kisah Ramayana;.
  • Anita Bose penyelenggara Proyek Ensiklopedi Ramayana Dunia dari Kementerian Budaya India dan Ayodhya Research Institute India yang membawakan paparan berjudul “Ramayana Footprints in South East Asia Culture & Heritage”;
  • Dr Catherine Raymond dari Northern Illinois University AS yang membawakan paparan berjudul “Ramakien: The Thai Buddhist Ramayana in the Heart of the Kingdom”.
  • Prof Wayan Kun Adnyana Kepala Dinas Kebudayaan Pemprov Bali, dengan paparan berjudul “One Thousand Years of the Ramayana Epic in Nusantara-Bali, Indonesia”.

Baca juga: KJRI Vancouver Luncurkan Layanan Berbasis Digital Paduka

Selain penampilan tim tari dari KJRI Chicago yang membawakan adegan kisah Ramayana berjudul “The Abduction of Sinta”, peserta konferensi juga berkesempatan menyaksikan tarian Ramayana dalam berbagai versi dan adegan.

Salah satunya oleh tim tari Indian Dance School-Choreography dengan judul “Rama’s Birth until Rama and Sita’s Wedding” dan oleh Thai Cultural and Fine Arts Institute of Chicago dengan tarian berjudul “Floating Sita”.

Konferensi ditutup wakil Presiden IRINA Paveena Gordon yang menyampaikan apresiasi atas pemaparan dan penampilan yang memukau dari tim tari Indonesia, India dan Thailand.

Pihaknya berharap kegiatan konferensi IRINA selanjutnya pada 2022 dapat dihadiri lebih banyak lagi panelis, peserta dan penampilan tim budaya.

Selain melalui kanal Zoom, acara juga ditayangkan melalui secara live di akun Facebook IRINA, guna dapat disaksikan masyarakat yang tidak berkesempatan mengikuti secara langsung jalannya acara.

Baca juga: Masa Pandemi, KJRI Los Angeles Gelar Upacara dan Aubade Virtual untuk Rayakan HUT Ke-75 Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com