Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/02/2024, 06:06 WIB
Krisda Tiofani,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kue cokelat manis untuk valentine ini pada dasarnya merupakan truffle yang dibuat dari bolu cokelat.

Resep ini cocok diikuti buat kamu yang memiliki sisa bolu cokelat. Cukup siapkan bahan celupan dan buat truffle untuk valentine.

Ide resep valentine dari bolu cokelat ini juga cocok dijadikan jualan menjelang hari kasih sayang pada 14 Februari mendatang.

Baca juga: Resep Cokelat Karamel Praline untuk Kado Valentine Orang Tersayang

Selengkapnya, simak resep kue cokelat manis untuk valentine yang diambil dari buku "Resep Kue Mini Serba Cokelat Paling Gampang" (2013) oleh Sisca Soewitomo terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Resep kue cokelat manis

Simak resep kue cokelat manis yang Kompas.com rangkum berikut ini untuk kamu coba buat saat hari Valentine:

Bahan:

  • Kue cokelat kukus sisa
  • 100 gr cokelat masak, cairkan
  • 100 ml kental manis
  • Rum secukupnya

Baca juga: Resep Brownies Sagu Lumer untuk Hamper Valentine

Celupan:

  • 150 ml cokelat masak, cairkan
  • 100 gr cokelat meses

Ilustrasi kue cokelat tahuPEXELS/MARTA DZEDYSHKO Ilustrasi kue cokelat tahu

Cara membuat kue cokelat manis

  1. Remas-remas kue, tambahkan cokelat masak leleh dan kental manis, aduk rata. Tambahkan rum, aduk hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk
  2. Bentuk adonan menjadi bola-bola dengan ukuran menurut selera. Celupkan dalam cokelat masak dan lumuri dengan cokelat meses. Simpan di kulkas hingga mengeras
  3. Beri alas kertas dan sajikan

Baca juga:

Buku "Resep Kue Mini Serba Cokelat Paling Gampang" (2013) oleh Sisca Soewitomo terbitan Gramedia Pustaka Utama tersedia online di Gramedia.com.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com