Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Olah Daun Stevia Jadi Pemanis Alami untuk Minum Teh atau Kopi

Kompas.com - 13/10/2022, 18:07 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Stevia merupakan pemanis alami pengganti gula yang rendah kalori. Pemanis ini berasal dari daun tumbuhan perdu.

Termasuk tanaman perdu, daun stevia bisa dengan mudah ditanam di pekarangan dan dapat dikonsumsi langsung bila sudah cukup lebat.

Rasa daun stevia lumayan manis. Menurut Aisyah, Tim Produksi dan Perawatan di Pelant Nursery, daun ini bisa langsung dijadikan pemanis pengganti gula.

Namun, rasa sepat daun masih terasa bila dikonsumsi atau dicampur langsung ke dalam minuman.

Cara mengolah daun stevia yang paling umum digunakan adalah mengeringkan dan menumbuknya hingga menjadi serbuk.

Aisyah membagikan tiga cara mengolah daun stevia menjadi pemanis alami untuk minum teh atau kopi berikut ini.

Baca juga:

1. Jemur di bawah panas matahari

Setelah dipetik, daun stevia bisa langsung dikeringkan dengan menjemurnya di bawah sinar matahari.

"Jangan kena sinar matahari langsung, nanti warna daun keringnya enggak rata," kata Aisyah saat ditemui usai acara road to Eathink Market Fest 2022, Selasa (11/10/2022).

Daun stevia bisa ditaruh di wadah seperti nampan, lalu tutup atasnya dengan plastik bening agar keringnya merata.

Penjemuran daun stevia ini setidaknya harus dilakukan selama tiga hingga empat hari. Mulai pukul 8-12 siang.

2. Tumbuk daun stevia

Tanaman daun stevia di Pelant Nursery. Kompas.com/Krisda Tiofani Tanaman daun stevia di Pelant Nursery.

Daun stevia yang sudah dikeringkan bisa langsung ditumbuk. Caranya bisa manual ataupun menggunakan blender.

Aisyah lebih menyarankan menumbuk daun stevia dengan blender. Alasannya, daun bisa lebih cepat halus dibandingkan memakai cara manual.

3. Saring

Terakhir, saring daun stevia yang sudah dihaluskan. Pemanis alami ini pun dapat langsung digunakan.

Stevia bisa disimpan di stoples selama tiga hingga empat bulan ke depan. Namun, penggunaan stevia segar untuk campuran makanan minuman, lebih disarankan Aisyah agar rasa manisnya tidak berkurang.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com