Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Bamboo Salt, Garam Asal Korea yang Dimasak di Dalam Bambu

Kompas.com - 03/10/2022, 14:06 WIB
Ais Jauhara Fahira,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Garam merupakan salah satu bahan yang sering digunakan dalam berbagai resep masakan. Umumnya kita mengenal garam dapur yang terbuat melalui evaporasi air laut. 

Berbeda dengan garam pada umumnya, garam bambu atau bamboo salt merupakan garam yang melalui proses memasak di dalam bambu. 

Melansir East Mojo, bamboo salt disebut juga dengan jugyeom dalam bahasa Korea.

Baca juga:

Penggunaan bamboo salt

Sekitar 1.000 tahun yang lalu, para dokter dan biksu di Korea menciptakan garam ini untuk digunakan sebagai obat berbagai penyakit.

Konon, semakin lamanya proses pemanggangan bamboo salt akan memengaruhi khasiat medisnya.

Selain untuk kepentingan medis, bamboo salt juga dapat digunakan sebagai bumbu dalam masakan.

Melansir dari Korea Salt, garam yang satu ini dapat kamu masukkan ke dalam kaldu, sup, steak, semur, dan masakan lain.

Kandungan mineral garam bambu membuat rasa masakan lebih lezat, lebih kaya, dan lebih manis.

Namun, tidak semua garam bambu cocok digunakan sebagai bumbu. Hanya garam yang melalui pemanggangan satu sampai dua kali yang tepat dijadikan bumbu.

Pasalnya, rasa garam yang dipanggang tiga kali sampai sembilan kali cenderung pahit sehingga lebih banyak dimanfaatkan sebagai obat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com