Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Asinan Pengantin Pedas dan Segar, Makin Nikmat dengan Emping

Kompas.com - 23/07/2022, 22:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Asinan pengantin atau asinan betawi adalah makanan khas dari Jakarta, memiliki rasa pedas, asam, dan segar.

Asinan pengantin hampir sama dengan rujak pengantin yang membuat berbeda adalah salah satu bahan, yaitu asinan sayur.

Asinan pengantin terdiri dari potongan sayur daun selada, bengkuang, wortel, mentimun, sawi asin, dan nanas.

Setelah itu disiram bumbu halus dari cabai merah, udang kering, cuka, gula, garam dan kacang tanah.

Simak resep asinan pengantin, dikutip dari buku "Resep Lengkap Jitu untuk Usaha Katering" (2022) karya Ayu Hartati Datmiko, S.Pd. terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep asinan pengantin

Bahan:

  • 100 gram daun selada
  • 150 gram bengkuang, kupas dan iris seperti batang korek api
  • 50 gram wortel, kupas dan irisseperti batang korek api
  • 150 gram mentimun, potong-potong
  • 1 ikat sawi asin, potong-potong
  • 1/2 buah nanas, kupas dan potong-potong
  • 50 gram emping goreng

Bumbu halus:

  • 100 gram cabai merah, haluskan
  • 25 gram udang kering, seduh, haluskan
  • 250 ml air
  • 75 gram gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm cuka
  • 100 gram kacang tanah, goreng, haluskan

Baca juga:

Cara membuat asinan pengantin:

1. Bumbu: masak air hingga mendidih, masukkan cabai merah yang telah dihaluskan, udang kering, gula pasir, dan garam menjadi satu.

Masak hingga mendidih kembali, angkat dan biarkan dingin.

2. Masukkan cuka dan kacang tanah giling, aduk rata.

3. Tata daun selada, irisan bengkuang, wortel, mentimun, sawi asin, dan nanas ke dalam piring saji. Siramkan bumbu di atasnya, aduk sampai rata. Sajikan bersama emping.

Buku "Resep Lengkap Jitu untuk Usaha Katering" (2022) karya Ayu Hartati Datmiko, S.Pd. terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com