Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Membuat Onde-onde biar Empuk dan Tidak Kempis Saat Dingin

Kompas.com - 27/05/2021, 18:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Ada cara membuat onde-onde untuk mendapatkan tekstur kulit yang empuk dan tidak mudah kempis saat didiamkan dalam waktu yang lama.

Tips membuat onde-onde berikut penting untuk diketahui sebagai bekal membuat jajanan pasar yang tahan lama. Cocok dipraktikkan saat membuat onde-onde untuk jualan.

Simak tujuh tips membuat onde-onde anti kempis dari buku “Resep Favorit untuk Usaha - Onde-onde” (2013) oleh Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Onde-onde Ketawa Mini Renyah, Bikin Tanpa Mixer

1. Pastikan kulit onde-onde menutup sempurna

Onde-onde kekinian isi cokelatKOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES Onde-onde kekinian isi cokelat

Setelah diberi adonan isi onde-onde, tutup kulit onde-onde dengan rapat dan bentuk bulat sempurna.

Pastikan kulit onde-onde tertutup sempurna agar bagian adonan isi tidak keluar saat digoreng.

2. Basahi sebelum diberi taburan wijen

Ada cara menempelkan wijen pada onde-onde agar melekat sempurna yaitu dengan membasahi permukaannya.

Basahi dengan air dan gulung onde-onde pada biji wijen hingga permukaannya terbalut secara rata.

Cara ini juga bisa membuat wijen pada onde-onde menempel saat digoreng atau setelahnya.

Baca juga: Cara Goreng Onde-onde agar Empuk dan Tidak Gosong

3. Gunakan api sedang saat menggoreng

Kalau onde-onde sudah diberi taburan wijen, tidak ingin kamu goreng secepatnya. Simpan dengan cara, ditutup dengan plastik. Hal itu untuk menjaga kelembaban kulit onde-onde.

Namun kalau kamu ingin langsung menggorengnya, pastikan untuk selalu menggunakan api sedang.

Api yang terlalu panas bisa membuat kematangan onde-onde tidak merata.

4. Goreng dengan cara diputar-putar

Ada cara menggoreng onde-onde agar matang merata yaitu putar-putar onde-onde saat naik ke permukaan minyak.

Gunakan spatula kayu untuk menggoreng onde-onde.

Baca juga: Resep Onde-onde Isi Cokelat, Kue Kekinian buat Bisnis Kuliner Rumahan

5. Campurkan tepung ketan dengan kentang

Ada tips membuat onde-onde yang empuk dan renyah tahan lama yaitu dengan cara mencampurkan tepung ketan dengan kentang.

Mencampurkan kedua bahan untuk membuat onde-onde bisa membantu mempertahankan tingkat keempukan pada kulit onde-onde walau sudah dingin.

6. Potong bagian atas onde-onde dengan gunting

Kalau kamu ingin membuat onde-onde ketawa, ada tips membuatnya. Yaitu dengan cara dipotong dengan gunting bagian atasnya.

Namun pastikan untuk tidak menggunting bagian atas adonan onde-onde ketawa terlalu lebar agar onde-onde bisa merekah dengan cantik saat digoreng.

Buku “Resep Favorit untuk Usaha - Onde-onde” (2013) oleh Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com