Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Makan Keluarga Sekitar Jatim Park 3 Kota Batu

Kompas.com - 16/05/2021, 18:32 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jawa Timur Park 3 atau disebut juga Dino Park merupakan salah satu tempat wisata di kota Batu, Jawa Timur.

Melansir dari situs resminya Jtp.id, Jatim Park menyediakan berbagai macam satwa pra-sejarah yang bisa dipelajari bersama keluarga.

Berwisata ke Jatim Park tidak lengkap bila belum mencicipi kuliner di sekitarnya.

Kalau kamu ingin pergi makan tetapi belum memiliki referensi, simak tujuh tempat makan bersama keluarga yang ada di sekitar Jatim Park 3 ini.

Baca juga: 6 Ceker Setan Enak di Malang, Siap-siap Kepedasan

1. Gubug Makan Mang Engking Kota Batu

Gubug Makan Mang Engking berdiri sejak Oktober 2002 dengan mengusung tema rumah makan bernuansa alam pedesaan di tengah hiruk pikuk perkotaan.

Penataan ruang tempat makan ini mampu menghadirkan lingkungan alami dengan pemandangan taman, kolam ikan dan sawah yang asri.

Tempat makan ini menyediakan seafood dan aneka minuman seperti minuman panas, minuman dingin hingga dessert.

Beberapa makanan yang tersedia di Gubug Makan Mang Engking tadalah gurame bakar madu, cumi saus tiram, dan tumis kangkung.

Harga makanan di Gubug Makan Mang Engking berkisar Rp 25.000 hingga Rp 250.000 per satu porsi.

Kalau kamu tertarik, coba kunjungi Gubug Makan Mang Engking Kota Batu di Jalan Ir. Soekarno Nomor 129, Beji, Kota Batu, Jawa Timur.

Kamu juga bisa tanya-tanya lebih dulu seputar restoran ini di nomor (0341) 5107 683 atau 0811 3661 120.

Baca juga: 15 Bakso Enak di Malang Raya, Ada Bakso Prima dan Cak Man

2. Warung Mbok Sri

Warung Mbok Sri terletak di Jalan Raya Beji Nomor 105, Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Kamu bisa memesan satu makanan hingga paket makanan untuk 20 orang. Menu yang tersedia di Warung Mbok Sri di antaranya adalah sayur asem, ikan gurame dan bakso goreng.

Satu porsi makanan di Warung Mbok Sri dibanderol mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 55.000. Warung makan Mbok Sri ini buka selama 12 jam mulai pukul 09.00-21.00 WIB. 

Baca juga: 15 Restoran Romantis dengan Pemandangan Cantik di Kota Batu

Ilustrasi seafood bakar terdiri dari kepiting, kerang, udang, cumi-cumi, dan ikan. SHUTTERSTOCK/SUTULASTOCK Ilustrasi seafood bakar terdiri dari kepiting, kerang, udang, cumi-cumi, dan ikan.

3. Warung Kuliner (Wakul)

Di Warung Kuliner, kamu akan ditawarkan banyak makanan seperti ayam bakar kecap, bebek goreng dan gurame asam manis. 

Harga yang ditawarkan untuk satu jenis makanan mulai dari Rp 25.000 hingga Rp 80.000.

Jika tertarik, kamu bisa kunjungi Warung Kuliner di jalan Jalan Ir. Soekarno Nomor 308 Batu, Jawa Timur.

Warung makan Kuliner buka mulai pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB. Selain makan di tempat, Warung Kuliner juga menerima reservasi, nasi kotak dan prasmanan.

Baca juga: 5 Kuliner Malam di Batu, dari Makan Ketan sampai BBQ di Tungku

4. Sate Kelinci Batu

Bosan dengan sate ayam atau kambing? Kamu dan keluarga bisa coba sate kelinci dari Sate Kelinci Batu.

Seperti namanya, makanan favorit di restoran ini adalah sate kelinci. Harga satu porsi sate kelinci dibanderol mulai Rp 40.000.

Selain sate kelinci, ada juga sate sapi, sate kalkun dan sate sapi. 

Sate Kelinci Batu terletak di Jalan Raya Patimura Nomor 126, Temas, Kecamatan Batu, Kota batu, Jawa Timur.

Kalau kamu ingin coba sate kelinci ini, coba hubungi nomor restoran Sate Kelinci Batu di (0341)597275 atau Whatsappnya di 082245705776.

Baca juga: 6 Tempat Kuliner di Kota Batu, Sekitar Alun-alun

5. Ria Djenaka Shining Batu

Tempat makan Ria Djenaka Shining Batu menawarkan mulai dari camilan hingga makanan utama.

Beberapa makanan yang tersedia di Ria Djenaka Shining Batu adalah tahu petis, tempe mendoan, salad buah, dan zuppa soup.

Kamu menikmati makanan dari restoran ini dengan harga terjangkau mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 84.000.

Restoran ini memiliki desain unik khas kesultanan yang bisa membuat kamu tidak akan bosan meskipun sudah duduk berjam-jam di sana. 

Kalau tertarik, coba kunjungi Ria Djenaka Shining Batu di Jalan Ir. Sukarno No.142, Beji,  Kota Batu, Jawa Timur.

Baca juga: 4 Tempat Kuliner di Kota Batu Sudah Kantongi Izin Buka, Mana Saja?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com