Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Bedanya Tenderloin dengan Sirloin? Pilihan Umum di Restoran Steak

Kompas.com - 20/10/2020, 11:16 WIB
Nine Fridayani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Ada dua bagian sirloin, yaitu sirloin atas (top sirloin) lebih empuk, dan sirloin bawah (bottom sirloin).

Top sirloin berasal dari bagian atas dari pantat sirloin, dan biasanya disajikan dalam bentuk steak tanpa tulang yang empuk.

Baca juga: Saus Steak, Apa Bedanya White Sauce, Brown Sauce, dan Hollandaise?

Potongan daging ini tidak terlalu keras dan teknik memasak yang baik juga dapat mencegah hasil masakan menjadi terlalu kenyal.

Kelebihan lainnya, bagian top sirloin sangat beraroma dan harganya lebih murah di kelasnya. Jika kamu mencari steak yang murah, top sirloin bisa menjadi opsi. 

Sirloin umumnya juga memiliki lapisan lemak yang menempel di satu sisi atau sekeliling daging.

Lemak ini yang disukai pencinta steak lantaran daging jadi dianggap lebih juicy dengan variasi tekstur kenyal. 

Bottom sirloin adalah salah satu potongan daging sapi yang paling terkenal.

Sirloin bagian bawah (bottom sirloin) sebenarnya bagus untuk dipanggang, tetapi umumnya tidak pas dijadikan steak.

Sebab rasanya akan sedikit terlalu kenyal, terutama dibandingkan dengan daging dari sirloin bagian atas (top sirloin).

Baca juga: 3 Tempat Makan Steak Murah di Bogor, Kisaran Harga Rp 20.000-an

Sirloin bawah (bottom sirloin), terletak lebih dekat dengan kaki belakang sapi. Pada bagian itu, otot daging menjadi lebih kuat.

Potongan dari sirloin bagian bawah cenderung digunakan untuk daging panggang yang dimasak dengan lama, daging giling, dan rebus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com