Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Empal Gentong Khas Cirebon, Pakai Daging dan Jeroan Sapi

Kompas.com - 10/08/2020, 10:10 WIB
Nine Fridayani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.comEmpal gentong adalah makanan khas Cirebon yang terbuat dari campuran daging dan jeroan sapi dalam kuah santan bumbu kuning.

Baca juga: Resep Tahu Gejrot Cirebon, Bisa untuk Jualan Online

Jika kamu rindu dengan rasa masakan ini, coba bikin sendiri di rumah karena cara membuat empal gentong tidak rumit.

Chef Aguk Prasetiyo dari Hotel Santika Cirebon membagikan resep empal gentong khas Cirebon melalui program #MasakdiRumahAja pada Live Instagram @kompas.travel, Rabu, (6/5/2020).

Resep empal gentong Cirebon

Bahan :

  • 250 gr daging sapi
  • 100 gr paru
  • 100 gr babat

Bumbu :

  • 100 gr bawang merah 
  • 150 gr bawang putih 
  • 1 ruas kunyit 
  • 60 gr kemiri 
  • 100 ml santan
  • 3 lembar daun salam
  • 3 batang serai
  • 1 ruas lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk
  • Garam, merica, dan gula pasir secukupnya

Cara membuat empal gentong Cirebon

1. Rebus daging, paru, dan babat bersama garam dan rempah daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas untuk menghilangkan bau amis. Rebus daging sekitar 45 menit sampai matang dan empuk.

Baca juga: Cara Hilangkan Bau Jeroan Kambing dan Sapi

2. Setelah daging dan jeroan empuk dan matang, angkat daging. Potong-potong berbentuk kotak kecil. Sisihkan.

3. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, dan kunyit. Kemudian tumis dengan sedikit minyak sampai harum.

4.Setelah bumbu harum, tambahkan daun salam, serai, lengkuas, dan daun jeruk nipis. Kemudian masukkan air atau kaldu sapi. Tambahkan garam, merica, dan gula.

5. Masukkan daging, babat, dan paru ke dalam kuah bumbu kunig. Kemudian tambahkan santan. Masak dengan api kecil sambil diaduk agar santan tidak pecah.

6. Masak sekitar 10 menit dan empal gentong siap disajikan bersama nasi hangat atau lontong.

Empal Gentong Haji Hasan, CirebonKOMPAS.com / FITRI PRAWITASARI Empal Gentong Haji Hasan, Cirebon

Tips

1. Daging sudah matang sempurna akan berwarna kecoklatan dan tidak mengeluarkan sari daging.

Baca juga: Cara Bersihkan Daging Sapi yang Benar, Jangan Salah Langkah

2. Rasa empal gentong ditentukan dari takaran bumbu kuning, sehingga pastikan mengikuti resep dengan benar.

3. Salam, serai, dan lengkuas yang dimasukkan setelah bumbu halus harum tidak dihaluskan agar empal gentong beraroma rempah.

4. Empal gentong terasa lebih nikmat kalau menggunakan kaldu daging sapi daripada air.

5. Gula pasir ditambahkan pada empal gentong agar rasanya lebih seimbang.

6. Sajikan empal gentong dengan daun kucai agar rasanya lebih nikmat. Selain itu, daun kucai juga ciri khas empal gentong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com