Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Kedai Mi Ayam di Semarang, Rekomendasi Buat Pencinta Mi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mi ayam bagi orang Indonesia sudah menjadi comfort food atau makanan sehari-hari. Sajian ini bisa disantap untuk sarapan, makan siang, atau makan malam.

Di Semarang, Jawa Tengah, ada delapan kedai mi ayam yang terkenal dan menjadi rekomendasi bagi kamu.

Berikut adalah 8 kedai mi ayam di Semarang untuk yang dapat kamu coba dikutip dari Tribun Travel:

1. Mi Ayam Gajah Jaya

Warga Semarang dan sekitarnya tentu sudah tak asing lagi dengan kuliner yang satu ini.

Tak seperti mie ayam lainnya, Mie Ayam Gajah Jaya punya berbagai pilihan topping yang menggugah selera.

Mulai dari pangsit, telur, maupun ceker ayam yang lezat. Mi Ayam Gajah Jaya beralamat di Jalan Sultan Agung Nomor 129 A.

2. Special Mi Ayam Srikandi

Mie Ayam Srikandi merupakan salah satu warung mi ayam yang cukup legendaris karena sudah ada sejak 1980-an.

Lokasinya ada di Jalan Lamper Sari Raya. Keunikan Mie Ayam Srikandi terletak pada kuahnya yang berwarna lebih kecoklatan.

3. Mi Ayam Rumput

Sajian mi ayam selanjutnya yang cukup terkenal di Semarang adalah Mie Ayam Rumput.

Dinamakan rumput lantaran mi ayam di tempat ini berwarna hijau, berasal dari pasta sawi hijau yang dicampur ke dalam adonan mi.

Jadi, selain memiliki rasa yang lezat, Mie Ayam Rumput juga termasuk makanan yang cukup menyehatkan.

Lokasi Mi Ayam Rumput di Jalan Suyudono Nomor 44 C.

Bagi kamu yang gemar kuliner pedas, cobalah untuk mencicipi sajian Mie Ayam Mas No.

Di tempat ini, kamu bebas memilih mie ayam dengan level pedas yang berbeda-beda.

Selain mi ayam, terdapat juga menu bakso yang tak kalah lezat

Mi Ayam Mas No berlokasi di Jalan Ngesrep Tim V Nnomor 118.

5. Mie Ayam 99

Kedai mi ayam ini berlokasi di Jalan Tlogosari Raya 2 Nomor 6.

Mie Ayam 99 menjadi salah satu sajian yang banyak digemari warga Semarang.

Yang paling favorit di tempat ini adalah perpaduan pangsit basah dengan mi lembut yang siap memanjakan lidah para penikmatnya.

6. Mi Ayam Pak Joko

Sajian mi ayam di tempat ini memiliki keunikan tersendiri, yakni bentuk mangkok yang digunakan sebagai wadah mi.

Mangkuk yang digunakan untuk sajian mi ayam terbuat dari pangsit, sehingga kamu bisa memakannya.

Untuk menambah kenikmatan, kamu juga menyantap mi ayam dengan tambahan bakso.

Mi Ayam Pak Joko beralamat di Jalan Satrio Wibowo I Nomor 35, Tlogosari Kulon.

Terletak di Gunungpati tepatnya di Jalan Raya Sekaran, mi ayam enak di Semarang ini merupakan hidangan favorit bagi mahasiswa Unnes.

Mie Ayam Bakso Haris terkenal dengan porsi yang banyak serta harga yang relatif murah.

Tak heran jika warung mi ayam ini tak pernah sepi pembeli.

Tak hanya menjual mi ayam kuah, di tempat ini terdapat menu mi ayam goreng dan mi ayam bakar.

8. Mie Ayam Argopuro

Meskipun lokasinya tidak dipinggir jalan besar, mi ayam yang dirintis oleh Karsimin sejak tahun 1997 ini tidak pernah sepi.

Berlokasi di Jalan Argopuro, Gajahmungkur, warung mi ayam ini merupakan warung favorit Bayu Ramli, pemilik sekolah model Exis't Modelling.

Jika biasanya di tempat lain menjual mi ayam dan bakso, di tempat ini hanya menjual mi ayam saja. Karsimin ingin memiliki ciri khas dengan menjual mi ayam saja tanpa bakso.

Namun sebagai pelengkap, di warung ini menyediakan ceker dan kepala ayam.

Mi Ayam Argopuro terletak di Jalan Argopuro Nomor 24

Artikel ini telah tayang di Tribuntravel.com dengan judul Mie Ayam Rumput dan 6 Kedai Mi Ayam Enak di Semarang yang Patut Kamu Coba,

https://travel.tribunnews.com/2020/06/22/mie-ayam-rumput-dan-6-kedai-mi-ayam-enak-di-semarang-yang-patut-kamu-coba. 

Penulis: Muhammad Yurokha May
Editor: Sinta Agustina

https://www.kompas.com/food/read/2020/06/24/201200975/8-kedai-mi-ayam-di-semarang-rekomendasi-buat-pencinta-mi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke