Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Kebiasaan yang Bisa Memperpanjang Umur hingga 24 Tahun, Apa Saja?

Kompas.com - 03/08/2023, 07:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah penelitian yang dilakukan MVP Program Veteran Affairs Million Veteran menyebutkan sejumlahkebiasaan yang disebut bisa memperpanjang umur.

Studi itu melakukan pemeriksaan data dari rekam medis dan kuesioner dari 719.147 peserta yang diteliti. 

MVP Program Veteran Affairs Million Veteran merupakan program penelitian kesehatan yang berpusat pada lebih dari satu juta veteran di Amerika Serikat.

Penelitian tersebut mempelajari bagaimana gen, gaya hidup, pengalaman militer berdampak pada kebugaran dan umur panjang.

Baca juga: Kisah Louise Levy dan Rahasia Umur Panjang hingga 112 Tahun

Memperpanjang umur hingga 24 tahun

Salah satu penulis studi Xuan-Mai Nguyen, spesialis ilmu kesehatan untuk Program Jutaan Veteran di VA Boston Healthcare System menemukan bahwa pria yang menerapkan delapan kebiasaan di usia 40 tahun dapat memperpanjang umur hingga 24 tahun lebih lama.

Sementara pada perempuan, rata-rata mereka akan mengalami 23 tahun hidup lebih panjang.

"Melakukan kebiasaan ini memiliki efek sinergis, semacam dorongan tambahan untuk memperpanjang umur Anda, tetapi perubahan sekecil apapun akan membuat perbedaan," kata Xuan dilansir dari CNN.

Lantas, apa saja 7 kebiasaan yang disebut-sebut bisa memperpanjang umur itu?

Baca juga: Hindari 4 Kesalahan Olahraga Ini agar Bisa Berumur Panjang

Kebiasaan yang diyakini bisa memperpanjang umur

Dilansir dari Medical News Today, berikut daftar kebiasaan yang memperpanjang umur mengacu pada penelitian tersebut:

  1. Aktif bergerak
  2. Tidak merokok
  3. Mengelola stres
  4. Memiliki pola makan yang sehat
  5. Tidak mengonsumsi alkohol secara berlebihan
  6. Menjaga kualitas tidur
  7. Mempertahankan hubungan sosial yang positif

Berikut penjelasan kebiasaan tersebut bisa memperpanjang umur seseorang. 

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com