Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai "Silent Killer" Hipertensi, Simak Gejala, Penyebab, hingga Pengobatannya

Kompas.com - 28/03/2023, 07:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.comHipertensi atau tekanan darah tinggi adalah kondisi ketika tekanan di pembuluh darah terlalu tinggi, sekitar 140/90 mmHg atau lebih tinggi.

Tekanan darah ditulis dengan dua angka, yakni sistolik pada angka pertama dan diastolik di angka kedua.

Sistolik mewakili tekanan dalam pembuluh darah saat jantung berkontraksi atau berdetak.

Sedangkan diastolik mewakili tekanan di pembuluh darah saat jantung beristirahat di antara detak jantung.

Idealnya, sistolik seseorang di bawah 120 mmHg dan diastolik berada di bawah 80 mmHg. Di atas itu, artinya sudah merasakan beberapa gejala hipertensi.

Baca juga: Deretan Penyakit Mematikan karena Hipertensi, Wajib Waspada

Penyebab utama kematian dini

Hipertensi dapat menyebabkan kematian dan kerap disebut "silent killer" .

Sebutan itu karena beberapa orang tidak sadar bahwa mereka mengalami hipertensi hingga semakin parah dan kemudian meninggal dunia.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan 1,28 miliar orang dewasa berusia 30-79 tahun di seluruh dunia menderita hipertensi.

Sebagian besar, sebanyak dua pertiga tinggal di negara berpenghasilan rendah dan menengah.

Diperkirakan sebanyak 46 persen orang dewasa dengan hipertensi tidak menyadari bahwa mereka memiliki kondisi tersebut.

Sedangkan sebanyak 42 persen orang dewasa dapat didiagnosis dan diobati.

WHO menyebut bahwa hipertensi merupakan penyebab utama kematian dini di seluruh dunia.

Baca juga: 7 Buah Penurun Darah Tinggi yang Perlu Diketahui Penderita Hipertensi

Gejala hipertensi

Umumnya, gejala hipertensi akan muncul setelah seseorang mengalami tekanan darah mencapai 180/120 mmHg. Tekanan darah ini artinya sudah menjadi hipertensi yang kritis atau parah.

Dikutip dari MedicalNewsToday, pada kondisi tersebut seseorang akan mengalami gejala yang meliputi:

  • Sakit kepala.
  • Mual.
  • Muntah.
  • Using.
  • Penglihatan kabur atau ganda.
  • Mimisan.
  • Palpitasi jantung.
  • Sesak napas.

Penyebab hipertensi

Dikutip dari HealthLine, hipertensi terdiri dari dua jenis, yakni hipertensi primer atau esensial dan hipertensi sekunder.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

Tren
5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

Tren
Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Tren
Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tren
Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Tren
Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

Tren
Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Tren
Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Tren
Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Tren
Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Tren
Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Tren
Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Tren
Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Tren
Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com