Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putin Tak Hadir, Ini Daftar Pemimpin Dunia yang Akan Hadir di KTT G20

Kompas.com - 11/11/2022, 14:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Para pemimpin negara akan hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Nusa Dua, Bali, pada 15-16 November 2022.

G20 atau Group of Twenty adalah forum kerja sama ekonomi multilateral yang beranggotakan 19 negara dan satu lembaga.

Mereka adalah Afrika Selatan, Amerika Serikat (AS), Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, China, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Korea Selatan, Rusia, Perancis, Turkiye, dan Uni Eropa.

Dari 20 anggota G20, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan, sebanyak 17 negara telah mengonfirmasi kehadirannya ke Indonesia, termasuk Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping.

"Sudah, itu yang sudah pasti 17 (negara)," kata Jokowi saat meninjau Taman Hutan Raya (Tahura) I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, dilansir dari Kompas.com, Selasa (8/11/2022).

Baca juga: Belasan Pemimpin Dunia Konfirmasi Hadir di KTT G20, Jokowi: Kehormatan Buat Kita

Daftar pemimpin negara hadir di KTT G20

Dikutip dari pemberitaan Kompas.com, Kamis (10/11/2022), berikut daftar pemimpin negara yang akan hadir di KTT G20 di Bali:

1. Afrika Selatan

Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa dipastikan akan menghadiri KTT G20 di Bali pada 15-16 November mendatang.

2. AS

Gedung Putih menyampaikan, Presiden AS Joe Biden kemungkinan akan tiba di Indonesia pada 13 November setelah terlebih dahulu mengunjungi Kamboja.

3. Arab Saudi

Menteri Perdagangan Arab Saudi, Majid bin Abdullah Al-Qasabi menuturkan, kepala negara dan kepala pemerintahan negaranya, Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud kemungkinan akan menghadiri KTT G20 di Bali.

4. Australia

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese dikonfirmasi akan menghadiri KTT G20 di Bali pada 15-16 November mendatang.

5. China

Menurut Jokowi, Presiden China Xi Jinping merupakan salah satu pemimpin yang akan hadir dalam KTT G20.

6. India

Perdana Menteri Narendra Modi akan menghadiri KTT G20 di Bali pada 15-16 November mendatang. Kehadirannya sekaligus dalam rangka mengambil estafet Presidensi G20.

7. Inggris

Juru bicara Kantor Perdana Menteri Inggris mengonfirmasi, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak dipastikan akan menghadiri KTT G20 di Bali.

8. Italia

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyampaikan, Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni akan menghadiri KTT G20 di Bali pada 15-16 November 2022.

9. Jepang

Perdana Menteri Jepang akan menghadiri KTT G20 di Bali pada pada 15-16 November 2022.

10. Jerman

Kanselir Jerman Olaf Scholz akan menghadiri KTT G20 di Bali. Sebelum tiba di Indonesia, Scholz terlebih dulu akan berkunjung ke Vietnam dan Singapura.

11. Kanada

Menurut laman resmi pemerintah Kanada, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau akan menghadiri KTT G20 di Nusa Dua, Bali.

12. Korea Selatan

Menurut Penasihat Keamanan Nasional Korea Selatan Kim Sung-han, Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol akan menghadiri KTT G20 di Bali pada 15-16 November mendatang.

13. Turkiye

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan disebut akan hadir dalam KTT G20 di Bali pada 15-16 November 2022.

Baca juga: Putin Dipastikan Tak Hadir di KTT G20, Rusia Diwakili Menlu Sergei Lavrov

Halaman:

Terkini Lainnya

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Tren
Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Tren
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Tren
Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Tren
Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Tren
Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Tren
Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Tren
Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Tren
Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Tren
BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

Tren
Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Tren
Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Tren
Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Tren
Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Tren
5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com