Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Diana, Kecelakaan Tragis, dan Althorp Park...

Kompas.com - 06/09/2020, 11:45 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 23 tahun lalu, atau tepatnya pada 6 September 1997, Lady Diana dimakamkan. Dia lahir pada 1 Juli 1961.

Istri pertama Pangeran Charles itu meninggal karena kecelakaan 31 Agustus 1997 dan baru dimakamkan 5 hari setelah kematiannya.

Dilansir History, pemakamannya diadakan di London. Diperkirakan satu juta orang berbaris di rute pemakaman, yaitu dari rumahnya di Istana Kensington ke Westminster Abbey.

Baca juga: Beberapa Catatan soal Resesi Inggris...

Tempat pemakaman Lady Diana adalah sebuah pulau kecil yang dikelilingi danau di Althorp Park.

Itu adalah tanah leluhur keluarganya di Northamptonshire, Inggris.

Dikutip BBC, rencana awalnya dia dimakamkan di lemari besi keluarga di gereja lokal dekat Great Brington. Tapi kakaknya, Earl Spencer, mengubah rencana.

Baca juga: Natuna, Menteri Inggris dan Pandangan Ahli Geopolitik Jepang...

Kakaknya mengatakan, dirinya prihatin dengan keselamatan dan keamanan publik. Akhirnya dia ingin saudara perempuannya itu dimakamkan di kuburan yang dapat dirawat dengan baik dan dikunjungi secara pribadi oleh putranya.

Althorp House, rumah keluarga Diana, terletak di daerah pedesaan Northamptonshire seluas 15.000 hektar, berdiri satu mil jauhnya.

Dalam lima abad, 20 generasi keluarga telah dimakamkan di Kapel Spencer. Itu termasuk ayah Diana yang meninggal pada 1992.

Baca juga: Kisah Connie, Nenek 106 Tahun di Inggris yang Sembuh dari Covid-19...

Prosesi pemakaman

Diberitakan Kompas.com (6/9/2019) prosesi pemakaman tersebut diawali dengan iring-iringan kereta pembawa jenazah yang meninggalkan Kopel Royal di Istana St James.

Sebanyak 533 wakil dari 106 yayasan amal dari seluruh dunia yang pernah diikuti oleh Putri Diana juga turut serta dalam rombongan.

Dari Istana St James, jenazah Putri Diana dibawa menuju Katedral Westminster Abbey, tempat diselenggarakannya ibadat pemakaman.

Ibadat pemakaman itu dipimpin langsung oleh Uskup Agung Canterbury dari Gereja Anglikan Inggris, George Carey, dan dihadiri sekitar 2.000-an pelayat dari seluruh dunia.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Legenda Film Bisu, Charlie Chaplin Meninggal Dunia

Ibadat pemakaman diawali dengan ucapan selamat datang dan pengantar oleh Pendeta Westminster Abbey, Rev Wesley Carr, tentang beberapa tonggak sejarah hidup Putri Diana.

Seluruh pelayat menyanyikan lagu kegemaran Putri Diana I Vow to Thee, My Country yang pernah dilantunkan Putri Diana pada pernikahannya bersama Pangeran Charles.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Poin Pidato Megawati di Rakernas PDI-P, Kritik Pemilu dan Peluang Puan Jadi Ketum PDI-P

5 Poin Pidato Megawati di Rakernas PDI-P, Kritik Pemilu dan Peluang Puan Jadi Ketum PDI-P

Tren
Mengaku Tidak Bunuh Vina, Pegi Tetap Terancam Hukuman Mati

Mengaku Tidak Bunuh Vina, Pegi Tetap Terancam Hukuman Mati

Tren
Kronologi Penangkapan DPO Caleg PKS di Aceh Tamiang, Diamankan Saat Belanja Pakaian

Kronologi Penangkapan DPO Caleg PKS di Aceh Tamiang, Diamankan Saat Belanja Pakaian

Tren
Cara Meluruskan Arah Kiblat Saat Matahari di Atas Kabah Hari Ini

Cara Meluruskan Arah Kiblat Saat Matahari di Atas Kabah Hari Ini

Tren
18 Tahun Silam Yogyakarta Diguncang Gempa M 5,9, Ribuan Orang Meninggal Dunia

18 Tahun Silam Yogyakarta Diguncang Gempa M 5,9, Ribuan Orang Meninggal Dunia

Tren
Apa yang Terjadi jika Tidak Membayar Denda Tilang Elektronik?

Apa yang Terjadi jika Tidak Membayar Denda Tilang Elektronik?

Tren
4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

Tren
5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

Tren
Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Tren
Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tren
Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Tren
Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

Tren
Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Tren
Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com