Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencakar Langit Tertinggi Kedua di Dunia Resmi Dibuka

Kompas.com - 11/01/2024, 16:44 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

KOMPAS.com - Gedung pencakar langit tertinggi kedua di dunia, yakni Merdeka 118 Tower di Kuala Lumpur, Malaysia, telah resmi dibuka.

Seremonial pembukaan Merdeka 118 telah dilakukan oleh Raja Malaysia, Sultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah pada Rabu (10/01/2024).

Menara canggih setinggi 678,9 meter dengan 118 lantai ini merupakan gedung pencakar langit tertinggi kedua di dunia setelah Burj Khalifa di Dubai dengan ketinggian 828 meter.

"Sekarang, berdiri dengan indah di lokasi yang memiliki nilai historis yang signifikan ini adalah sebuah menara dengan ketinggian 678,9 meter dengan puncak menara yang melambangkan proklamasi kemerdekaan oleh almarhum Tunku Abdul Rahman Putra Al-Haj 67 tahun yang lalu," ujar Sultan Abdullah dikutip dari Malay Mail.

Menurut dia, Merdeka 118 Tower menjadi cermin perjalanan waktu kemerdekaan Malaysia dalam membangun negara berdasarkan semangat nasionalisme.

"Oleh karena itu, warga Malaysia harus merasa bangga karena Menara Merdeka 118 adalah bukti keberhasilan Malaysia yang berkelanjutan," tukasnya.

Baca juga: 10 Pencakar Langit Tertinggi di Indonesia

Dikutip dari situs Council on Tall Buildings and Urban Habitat (CTBUH), Merdeka 118 Tower dimiliki oleh Permodalan Nasional Bhd (PNB) melalui anak perusahaannya yakni PNB Merdeka Ventures Sdn Bhd (PMVSB).

Gedung pencakar langit yang fungsinya mencakup hotel, apartemen, hingga perkantoran ini digagas pada tahun 2010 dan mulai konstruksi pada tahun 2014.

Kontraktor utama proyek Merdeka 118 Tower ialah perusahaan asal Korea Selatan (Korsel) yakni Samsung C&T Corporation.

Sementara untuk arsitekturnya dikerjakan oleh Fender Katsalidis Architects dan RSP Architects Planners & Engineers.

Dengan peresmian ini, Merdeka 118 Tower hadir sebagai gedung pencakar langit tertinggi kedua di dunia sekaligus pencakar langit paling tinggi di Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com